Berita Nasional Terpercaya

Inilah Tanda-tanda Kucing Mengandung

0

HarianBernas.com ? Kita tidak akan mengetahui kucing mengandung dengan cepat karena tanda-tanda kehamilan hanya akan muncul setelah lebih kurang 3 minggu. Di masa-masa ini, kita akan mendapati puting kucing betina kesayangan kita menjadi lebih besar dan selera makannya pun bertambah banyak.

Pada minggu keempat dan kelima, perut kucing kita akan menjadi besar. Di masa inilah, kita harus siap sedia selalu memberikan makanan tambahan. Kucing akan akan terlihat lebih besar di bagian perut pada minggu keenam, dan selera makannya juga akan semakin bertambah banyak.

Makanan yang mudah dicerna oleh tubuh dan yang mengandung gizi berlimpah harus diberikan. Sepanjang waktu mengandung pastikan selalu kucing kesayangan sentiasa tenang. Ajaklah kucing untuk melakukan senam dengan cara mengajaknya bermain.

Jangan lupa untuk menyediakan juga tempat persalinan yang sesuai pada minggu ketujuh. Tempat persalinannya dapat dibuat dari kotak atau keranjang dan juga timbunan koran lama atau tumpukan kain yang sudah tidak terpakai di tempat yang agak hangat di dalam rumah.

Mengenali tanda-tandanya

Beberapa hari sebelum persalinan, suara kucing kesayangan anda akan berubah secara dramatis. Semakin dekat dengan waktu persalinan, kucing akan kehilangan selera makan dan lebih asyik tidur-tiduran serta mencari tempat persalinan yang sesuai.

Proses persalinan kucing tidak memerlukan bantuan manusia.  kecuali jika terlihat sesuatu yang aneh pada proses kucing kesayangan kita mengandung, hubungilah segera dokter hewan apabila menemukan sesuatu yang tidak beres dan anda tidak mengerti.

Nanti pada saatnya, induk kucing akan mampu beranak dengan sendirinya, melahirkan seekor anak kucing yang lucu lebih kurang setiap 5 menit atau lebih

Sifat Keibuan dari Kucing Anda

Anak kucing yang lahir akan semakin manja dan memerlukan perhatian yang lebih seiring usianya. Selera makannya juga akan semakin bertambah, dan induk kucing mungkin akan mengalami tekanan penyusuan.

 Untuk tetap menjaga kesehatan kucing anda, maka berikanlah hidangan yang bergizi setiap harinya, dan air bersih yang cukup banyak ketika dalam masa penyusuan.

Dari perawatan yang maksimal, maka anak kucing akan dapat tumbuh dengan baik dan sehat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.