Berita Nasional Terpercaya

Inilah Aneka Tanaman Obat yang Dapat Ditanam di Rumah

0

Bernas.id – Penggunaan obat herbal atau pengobatan yang dari alam memang saat ini menjadi pilihan yang tepat untuk bisa menjaga kebugaran tubuh. Di samping murah, tumbuhan ini bisa ditanam sendiri di pekarangan rumah.

Tentu saja tidak perlu lahan yang luas tetapi bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin lahan yang dipunyai. Seperti sedikit lahan atau bahkan memakai pot pun bisa.

Mempunyai tanaman obat, selain mempunyai manfaat sebagai obat, Anda juga dapat memperoleh manfaat penghijauan, sarana keindahan, juga sebagai pertolongan pertama. Inilah beberapa jenis sekaligus manfaat tanaman obat yang dapat dikembangbiakan di pekarangan rumah.

Jahe merah

Jahe merah bisa dimanfaatkan untuk menghangatkan badan, antirematik, sakit pinggang, lemah syahwat serta nyeri lambung. Selain itu juga bisa untuk meningkatkan kebugaran, asma, pusing, nyeri otot, dan bronkitis.

Kunyit putih

Untuk bisa melawan kanker serta tumor, meningkatkan daya tahan tubuh, asam urat, masuk angin, melancarkan peredaran darah, menghilangkan pegal linu dan diabetes.

Temulawak

Temulawak mempunyai fungsi untuk memperbaiki hati, radang hati, radang ginjal, radang kronis, menambah nafsu makan, kantong empedu, menurunkan kolesterol, serta memperlancar air susu ibu.

Pegagan

Pegagan mempunyai fungsi antiinfeksi, tonik, antirematik, penghenti perdarahan, anti toksik, pereda demam, meningkatkan daya ingat, regenerasi sel, penenang dan meningkatkan kesuburan wanita.

Mengkudu

Mengkuda dapat berguna untuk menekan rasa sakit, menormalkan gula darah serta kolesterol. Selain itu dapat juga membunuh bakteri, mengendalikan alergi, mencegah kanker, menekan terbentuknya radikal bebas, meningkatkan kekebalan tubuh, serta meningkatkan gairah seksual.

Lidah buaya

Bisa untuk meningkatkan kekebalan tubuh, maag, menstabilkan gula darah, asam urat,kurang vitamin, serta mengangkat sel kulit mati.

Leave A Reply

Your email address will not be published.