Berita Nasional Terpercaya

Inilah 3 Lokasi Wisata di Salatiga yang Wajib Anda Jelajahi

0

HarianBernas.com ? Bagi Anda yang belum mengenal Salatiga maka itu merupakan kerugian besar. Salatiga adalah sebuah kota kecil yang letaknya berada di antara Ungaran dan Boyolali, Jawa Tengah. Kota ini mempunyai suhu udara yang sejuk serta tata kota yang rapi. Jika mempunyai waktu untuk berlibur, maka tak ada salahnya untuk mengunjungi kota yang satu ini.

Salatiga itu berada di kaki Gunung Merbabu sebelah utara dan dekat dengan gunung Ungaran. Tidak mengherankan jika suhu udara kota ini terasa sejuk karena memang berada di antara dua gunung. Pemandangan di kota kecil ini sangatlah indah terlebih jika cuaca sedang cerah maka Kita dapat melihat keindahan gunung Merbabu yang terlihat gagah dari pusat Kota Salatiga.

Salatiga termasuk kota kecil dan hanya mempunyai empat Kecamatan tetapi jangan salah, lokasi wisata sangat menarik untuk Anda jelajahi. Inilah 3 lokasi wisata yang wajib Anda tengok ketika berada di kota Salatiga:

1. Kopeng

Kopeng adalah sebuah daerah yang berada di desa dengan pemandangan gunung yang indah. Desa ini adalah salah satu lokasi wisata yang menjadi favorit. Terlebih lagi, Kopeng termasuk ke dalam salah satu jalur pendakian Gunung Merbabu.

Kopeng adalah sebuah desa di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Walaupun secara administratif Kopeng masuk kedalam wilayah kabupaten Semarang, namun jika dihitung berdasarkan jarak maka desa ini letaknya lebih dekat dengan Kota Salatiga.

Desa Kopeng adalah sebuah desa wisata yang berlokasi di kaki Gunung Merbabu, Gunung Andong dan Gunung Telomoyo. Maka Anda bisa membayangkan sebuah desa wisata yang diapit oleh tiga gunung, maka pantas saja jika Kopeng disuguhi dengan pemandangan yang luar biasa indah.

Bahkan di Kopeng sendiri terdapat taman wisata yang menjadi salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi. Bukan itu saja, Anda pun dapat menikmati keindahan alam dengan menjelajahi beberapa air terjun di daerah tersebut.

2. Bukit Cinta

Apakah Anda pernah mendengar ataupun membaca legenda Rawa Pening? Rawa Pening sebenarnya adalah sebuah rawa yang sangat dikenal di daerah Ambarawa. Tempat Rawa ini pun bisa dibilang tak jauh dari Salatiga. Di dalamnya terdapat sebuah spot wisata yang banyak digemari oleh para Traveller, apalagi kalau bukan Bukit Cinta.

Bukit ini dinamakan Bukit Cinta karena terdapat mitos yang berkembang jika terdapat pasangan yang belum sah membina rumah tangga kemudian lantas datang ke lokasi wisata tersebut maka kisah cinta romantis pasangan tersebut akan selesai.

Anda boleh percaya, boleh juga tidak karena itu adalah sebuah mitos. Tapi yang paling penting ialah di Bukit Cinta ini terdapat hamparan keindahan alam yang pantas untuk dinikmati dan ditambah dengan sejuknya udara sekitar yang dapat membuat hati dan pikiran Anda menjadi lebih rileks.

Jika ingin dapat menjelajahi keindahan alam dari Bukit Cinta maka lokasi ini berada di tepi Rawa Pening tepatnya di daerah Kebondowo, Kecamatan Banyubiru, Semarang.

3. Umbul Sidomukti

Lokasi wisata yang satu ini adalah sebuah kolam renang yang berada di ketinggian bukit. Jika Anda ingin berenang di Umbul Sidomukti, maka hal itu menjadi kegiatan yang menyenangkan dan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

Bisa dibilang, Umbul Sidomukti menyuguhkan pemandangan alam yang sangat istimewa. Tentu saja hal itu karena didukung oleh lokasinya yang berada di puncak bukit. Pasti Anda dapat membayangkan bagaimana asyiknya bermain air ataupun berenang dengan suguhan pemandangan alam bukit yang menawan.

Traveller dianggap sangat beruntung jika kebetulan berada di Umbul Sidomukti pada saat cuaca sedang cerah. Hal itu dikarenakan, pemandangan di sekitar kolam renang tersebut sangat indah. Bukan hanya sekedar berenang dengan pemandangan alam terbuka, pengunjung lokasi wisata itu pun dapat merasakan sensasi yang berbeda ketika menaiki wahana flying fox. Menjadi pengalaman yang unik ketika Anda merasakan pemandangan Umbul Sidomukti dengan meluncur dari atas ketinggian.

Leave A Reply

Your email address will not be published.