Berita Nasional Terpercaya

Yakin Jika Selama Ini Cara Mencuci Bra Sudah Tepat?

0

HarianBernas.com ? Bra merupakan pakaian dalam yang penting untuk semua wanita. Pakaian yang satu ini bukan hanya pakaian yang biasa saja. Karena dengan memakai bra yang tepat maka akan dapat membentuk postur tubuh lebih baik dan membuat tubuh menjadi semakin mempersona. Maka dari itu, Anda harus tahu benar bagaimana cara untuk merawat bra kesayangan.

Untuk mencuci bra dibutuhkan teknik tersendiri dan tak boleh sembarangan. Jika salah dalam mencucinya maka akan mengubah bentuk dan alhasil postur tubuh yang yang memakainya menjadi kurang  baik.

Berarti ini saatnya harianbernas.com memberikan beberapa langkah yang tepat untuk mencuci pakaian dalam itu sehingga tetap menjaga bentuk dan awet. 5 langkah yang benar dalam membersihkan bra:

  • Janganlah mencuci bra di dalam mesin cuci. Jika Anda mencucinya di dalam mecin cuci akan sangat besar untuk merusak bra dan akhirnya mengubah bentuknya.
  • Menjaga keelastisitas bra dengan cara memakai air dingin dan jangan mengggunakan air hangat.
  • Merendamnya selama beberapa menit saka ke dalam air dengan detergent. Setelah itu gosok serta bersihkan bagian yang dilihat lebih kotor dibandingkan bagian yang lain.
  • Jika terdapat noda kering yang disebabkan keringan maka lebih baik Anda menambahkan sabun lebih banyak dan membersihkan noda tersebut dengan air hangat. Setelah itu lakukanlah perendaman 30 menit sebelum memulai untuk mencuci.
  • Keringkanlah bra di tempat yang teduh, jangan langsung menjemurnya di bawah sinar matahari. Tentu bahan atau kain bra itu sangatlah halus dan dapat dengan mudah rusak bila dijemur di bawah sinar panas matahari langsung.

Itulah beberapa langkah dalam mencuci bra yang tepat. Bila Anda mengikutinya, maka bra kesayangan Anda akan jauh lebih awet. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.