Berita Nasional Terpercaya

Alokasikan Dana Pasca Pernikahan Untuk 5 Hal Ini, Sebelum Anda Menyesal

0

HarianBernas.com – Apakah Anda merasa kesulitan dalam mengalokasikan dana pernikahan? Apa saja hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan?

Banyak orang yang mengatakan jika anggaran pesta pernikahan sering membuat pusing kepala. Namun, mengapa Anda harus pusing dalam menyambut moment membahagiakan tersebut? Menikah adalah momen penting yang diingat seumur hidup, tapi bukan berarti perayaannya harus menguras saldo dan serba mewah.

Berikut ini beberapa hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan, seperti yang dikutip dari liputan 6.

Beli rumah

Hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan yang pertama yaitu untuk membeli rumah. Untuk hal yang satu ini tergantung dengan besar kecilnya anggaran nikah, uang tersebut dapat Anda putarbalikkan menjadi biaya untuk membeli rumah. Atau setidaknya untuk down payment atau DP rumah.

Bulan madu ke destinasi impian

Hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan yang kedua yaitu bulan madu ke destinasi impian. Perjalanan bulan madu ke destinasi impian pastinya akan sangat berkesan bagi para pasangan yang baru menikah. Cobalah untuk membicarakannya bersama pasangan Anda kira-kira tempat manakah yang menjadi destinasi impian Anda bersama dengan pasangan untuk berbulan madu.

Anggaran pernikahan dapat Anda hemat untuk kemudian dialokasikan ke dana untuk berbulan madu. Uang untuk menyewa gedung yang dapat mencapai harga Rp 20 sampai 30 juta tersebut sama dengan ongkos akomodasi dua minggu berlibur di Eropa Barat.

Beli kendaraan pribadi

Hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan yang ketiga yaitu membeli kendaraan pribadi. Keberadaan transportasi pribadi sesudah menikah itu dapat menunjang kehidupan Anda bersama dengan pasangan. Seperti misalnya dapat berangkat kerja berboncengan berdua naik motor. Selain karena alasan Lebih mesra, ke kantor dengan menggunakan motor bisa lebih cepat sampai. Apalagi jika lokasi rumah Anda jauh dari jangkauan angkutan umum.

Investasi

Hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan yang keempat yaitu dengan berinvestasi. Generasi muda saat ini Seharusnya memikirkan Bagaimana cara untuk mengelola harta supaya lebih berkembang. Caranya yaitu dengan berinvestasi. Anggaran pernikahan dapat Anda investasikan dalam reksa dana misalnya. Atau dapat pula didepositokan sebagian.

Jika Anda sudah berinvestasi sebelum menikah, dapat diversifikasi produk. Seperti misalnya dulu investasi reksa dana, saat ini ditambah dengan deposito, emas, atau lainnya. Tapi pastinya keputusan untuk berinvestasi pasti harus dibekali dengan pengetahuan mengenai jenis investasi yang nantinya akan Anda lakoni, bukan hanya asal menaruh duit saja.

Mendirikan usaha

Hal yang seharusnya dialokasikan dari dana pernikahan yang kelima yaitu dengan mendirikan usaha. Hal ini tepat bagi Anda yang memiliki jiwa wirausaha. Daripada Anda harus menghamburkan tabungan hanya untuk acara yang berlangsung sehari semalam, lebih baik Anda menggunakan dana tersebut untuk merintis usaha.

Misalnya saja salah satu pihak, bisa istri atau suami, memutuskan untuk Berhenti bekerja setelah menikah dan kemudian fokus untuk membuka usaha yang baru. Anggaran pernikahan dapat dialihkan menjadi modal usaha. Dibandingkan Anda harus berhutang sana dan sini, lebih baik jika Anda memakai Modal sendiri, bukan?

Atau apabila Anda telah memiliki usaha, download tersebut bisa Anda gunakan sebagai penambah daya. Lebih baik lagi apabila Anda dapat menambahkannya dari dana sumbangan tamu.

Saat ini Seharusnya generasi dapat lebih cerdik dalam menyikapi tradisi, termasuk dalam pernikahan. Terlebih lagi generasi milenial, yang diprediksi sulit untuk memiliki rumah sendiri karena situasi ekonomi dan pasar properti di jaman ini.

Leave A Reply

Your email address will not be published.