Berita Nasional Terpercaya

Valentino Rossi Kecelakaan Saat Latihan Motocross

0

ITALIA, HarianBernas.com – Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi mengalami kecelakaan saat menjalani latihan motocross di Cross Park Cavallara, Rimini, Italia pada Kamis (25/5) waktu setempat.

Dalam pernyataan resminya, pihak tim Yamaha Racing memastikan bahwa kecelakaan tersebut tidak membuat Rossi mengalami cedera serius dan menyebabkan adanya masalah.

“Tidak ada patah tulang dan trauma patalogis serius dari kecelakaan ini,” demikian pernyataan Yamaha.

Pada sesi latihan motocross tersebut, pemegang sembilan kali juara dunia  MotoGP tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit pasca kecelakaan, dan didiagnosis mengalami trauma halus pada bagian dada dan perut. Tetapi untuk memastikan kondisi terbarunya, Rossi akan menjalani observasi medis lebih lanjut, yang akan diumumkan pada Sabtu (27/5), dan dari hasil itulah akan ditetapkan apakah Rossi akan tampil di ajang MotoGP Italia akhir pekan mendatang atau tidak.

Sebelumnya di GP Le Mans, Perancis, Rossi gagal meraih garis finish, usai terjatuh pada lap terakhir ketika bersaing dengan pebalap setimnya, Maverick Vinales. Dengan terjatunya Rossi tersebut, membuat Vinales menjuarai GP Le Mans.

Leave A Reply

Your email address will not be published.