Berita Nasional Terpercaya

Uniknya Jokowi Bikin Istana Merdeka Meriah dan Ramai

0

JAKARTA, Bernas.id ? Peringatan HUT Kemerdekaan ke-72 Republik Indonesia kian berwarna dan meriah. Tak hanya soal dekorasi di Istana Merdeka, melainkan menariknya berbagai pakaian adat yang dikenakan Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla, para menteri, tamu undangan maupun Paspampres pada Kamis (17/8/17).

Baca Juga HUT RI, Jokowi Angkat Kekayaan Budaya Lewat Pakaian Adat

Mereka yang datang ke Istana mayoritas memakai baju adat dari Sabang sampai Merauke sesuai dengan ide Presiden Jokowi. Presiden  ingin menunjukkan keberagaman dan kekayaan budaya Indonesia. Usai upacara pengibaran bendara, pria yang akrab disapa Jokowi itu mengapresiasi para tamu yang sudah memakai baju adat dan memberikan hadiah untuk lima orang dengan kostum daerah terbaik.

“Pada kesempatan yang baik ini, udah diputuskan yang memakai pakaian adat terbaik,” kata Jokowi, seusai prosesi upacara.

Pemenang pertama jatuh pada Menteri Hukum dan HAM Yasona Laoly yang mengenakan pakaian adat Nias. Kedua, Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang yang mengenakan pakaian adat Minang. Ketiga, Syarif salah satu asisten ajudan kepresidenan yang memakai baju Dayak.

Selanjutnya, istri Kapolri Jenderal Tito Karnavian yang memakai baju adat Papua. Terakhir adalah Ibu Agati yang merupakan pegawai Istana Kepresidenan. Seperti saat kunjungan kerja, Jokowi telah menyiapkan hadiah spesial.

“Saya telah menyiapkan lima sepeda untuk Ibu dan Bapak semuanya,” ujar Jokowi.

Sementara, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti tak mau melewatkan momen langka di Istana Merdeka. Menteri yang selalu bergaya 'nyentrik' itu hadir dengan memakai baju adat Kalimantan. Tak lupa, ia membawa kamera untuk mengabadikan para menteri maupun tamu undangan yang memakai baju adat. 

Leave A Reply

Your email address will not be published.