Berita Nasional Terpercaya

Wajah Berseri dengan Ampas Kopi

0

Bernas.id – Ampas yang sering dibuang setelah minum kopi ternyata dapat memberikan manfaat lain.  Dengan dipadukan beberapa bahan yang lain, ampas tersebut dapat menjadikan wajah semakin sempurna. Lalu bagaimana caranya ya?

1. Mengencangkan kulit

Untuk mengencangkan kulit, kamu bisa membuat masker kopi dengan bahan-bahan seperti 3 sendok teh ampas kopi, 1 buah putih telur dan air secukupnya digunakan untuk membilas.

Cara membuatnya cukup campur ampas kopi dengan putih telur sampai merata. Setelah itu oleskan campuran ampas kopi dan putih telur di wajah dan diamkan 10 hingga 15 menit atau sampai kering. Bilas dengan menggunakan air bersih

 

2. Kurangi komedo

Sedangkan untuk mengurangi komedo, bahan-bahan yang dibutuhkan hanyalah 5 sendok makan ampas kopi dan air hangat secukupnya. Untuk membuatnya cukup campur ampas kopi dengan sedikit air hangat Kemudian aduk sampai teksturnya mirip seperti krim wajah.

Untuk mengaplikasikannya di wajah kamu cukup mencuci wajah sebelum dioleskan masker. Setelah itu oleskan pada kulit yang terseram komedo sambil memberikan pijatan secara perlahan. Kemudian Diamkan selama 15 hingga 20 menit lalu bilas.

 

3. Menghaluskan wajah

Menghaluskan wajah juga dapat dilakukan dengan rutin memakai masker kopi. Supaya dapat memperoleh hasil maksimal kamu memerlukan ampas kopi coklat bubuk dan air hangat.

Untuk membuat masker tersebut, kamu hanya mencampur ampas kopi dan coklat bubuk kemudian tambahkanlah sedikit air hangat dan aduk sampai merata. Setelah itu oleskan masker di wajah secara merata sampai leher dan diamkan hingga 30 menit atau sampai masker sedikit mengering.

Bersihkan wajah dengan handuk basah yang telah di celupkan dengan air hangat Kemudian lakukan proses perawatan ini sekitar 2 kali dalam seminggu.

Tetapi yang perlu diingat ketika mengaplikasikan ampas kopi sebagai masker wajah ialah menggunakan ampas yang berasal dari kopi hitam tanpa ada campuran gula ataupun susu. Sebenarnya Anda dapat memakai ampas dari kopi instan namun ampas yang dipakai sebaiknya digiling sendiri.

Perawatan dengan bahan alami harus dilakukan secara rutin dan maksimal 3 kali seminggu supaya terlihat hasilnya. Namun bila alergi ataupun iritasi pada kulit maka segera hentikanlah perawatan tersebut

Leave A Reply

Your email address will not be published.