Berita Nasional Terpercaya

Kamu Suka Insomnia? Jadikan Insomnia Lebih Bermanfaat dengan Cara Ini!

0

Bernas.id – Tidur merupakan kebutuhan dasar setiap manusia, bagaimana tidak dengan tidur kita bisa mengembalikan energi dan mengistirahatkan raga serta pikiran kita. Tetapi lain halnya jika kita mengalami gangguan tidur seperti insomnia. Umumnya penderita sering merasa gelisah, cemas, dan tidak tenang selain itu penderita juga cepat lelah dan tidak dapat beraktivitas dengan lebih semangat. Sebaiknya penderita insomnia segera mengatasi permasalahan tidur tersebut baik dengan cara medis dengan mengunjungi dokter atau cara lain.

Baca juga: Bagaimana Cara Membuat Teks Persuasif Sesuai Jenis dan Strukturnya?

Tetapi jika kita menarik sisi positif dari insomnia ternyata ada banyak hal bermanfaat yang dapat kita lakukan ketika kita mengalaminya lho sobat, apa sajakah itu ?

1. Kamu dapat lebih mendekatkan diri kepada Tuhan

Ketika dalam kesunyian, kita sering merasa sendiri dan hampa, tetapi bagaimana bila kita mengingat Tuhan ? Tentu saja saja hati akan merasa damai dan tenang. Salah satu manfaat insomnia adalah kita dapat berlama-lama dalam kesunyian beribadah dan berkomunikasi dengan Tuhan. Jika kamu muslim atau muslimah dapat melakukan sholat tahajut atau mengaji misalnya.

2. Kamu dapat menulis dengan tenang

Yang dapat kita lakukan ketika insomnia selain beribadah adalah dengan menulis. Menulis ketika dalam suasana tenang membuat inspirasi kamu mengalir deras dan tanpa disadari, kamu akan membuat karya yang luar biasa.

Baca juga: Teks Eksplanasi Adalah Kalimat Penjelasan, Benarkah? Ini Pengertian dan Ciri-cirinya!

3. Membaca buku

Dengan membaca buku tentu saja akan sangat bermanfaat bagi kita bukan? Kita dapat mengisi waktu insomnia dengan membaca buku baik itu buku-buku fiksi maupun buku ilmiah.

Nah..itulah sobat hal-hal positif dan bermanfaat yang dapat penulis rangkum ketika mengalami insomnia. Walaupun begitu sebaiknya kita mempunyai waktu tidur yang cukup sehingga raga dan pikiran kita menjadi lebih segar dan bugar nantinya.

Sumber gambar : https://www.insomnia.net/images/chronic-insomnia.jpg?_e_pi_=7%2CPAGE_ID10%2C1291343977

Baca juga: Cara Menulis Kutipan Langsung dan Kutipan Tidak Langsung Lengkap
 

Leave A Reply

Your email address will not be published.