Berita Nasional Terpercaya

5 Makanan yang Wajib Kamu Coba Saat Berkunjung Ke Kebumen

0

Bernas.id-Kebumen identik dengan lambang Tugu Walet atau yang oleh warga Kebumen sendiri lebih sering disebut Tugu Lawet atau Tugu Kupu Tarung. Tugu Walet ini merupakan simbol kemakmuran masyarakat Kebumen. Dahulu, Kebumen dikenal dengan sebagai penghasil sarang burung walet. Selain dikenal dengan waletnya, Kebumen juga memiliki kekhasan pada kulinernya. Berikut 5 makanan yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Kebumen.

1. Emping

Emping merupakan camilan yang murni terbuat dari biji melinjo (Gnetum gnemon). Biasanya satu emping dibuat dari 3-5 biji melinjo. Makanan ini cocok dimakan untuk menemani saat nonton TV, saat santai, ataupun saat mengerjakan tugas. Emping juga cocok dijadikan oleh-oleh dan buah tangan untuk keluarga di rumah atau teman. Selain yang hanya digoreng, emping juga ada yang diolah dengan dibumbui menggunakan gula jawa, cabai, dan bumbu lainnya. Biasanya, emping yang olah dengan bumbu ini ukurannya kecil dan tebal, hanya satu biji atau disebut dengan emping ?medhem?. Emping sengaja dibuat tebal dan hanya satu biji melinjo agar saat diolah tidak hancur.

2. Sate Ambal

Kuliner yang satu ini sangat khas di Kebumen dan wajib kamu coba. Sate Ambal memiliki khas pada sambalnya yang terbuat dari tempe. Sambal tempe ini memiliki cita rasa gurih, manis, dan pedas yang bercampur menjadi satu dan pastinya nendang banget di lidah. Sate ini biasanya disajikan dengan ketupat. Makan sate ambal dengan emping juga lebih nikmat lho. Penasaran seperti apa rasanya? Jangan lupa ya dicoba saat kamu ke Kebumen.

3. Lanting

Makanan ringan renyah dan gurih khas Kebumen ini menggunakan singkong sebagai bahan dasarnya. Awalanya, lanting yang berbentuk angka delapan ini hanya ada rasa original dan bawang goreng. Kini, tersedia lebih banyak pilihan rasa yang bisa kamu coba, seperti rasa balado, rasa pedas manis, rasa jagung manis, rasa keju, dan aneka rasa lainnya. Sekali mencoba, dijamin kamu bakal ketagihan dan ngga bisa berhenti makan. Ngga percaya? Coba saja.

4. Yutuk Goreng

Sudah pernah dengar makanan Yutuk Goreng? Yutuk goreng adalah makanan yang menggunakan yutuk atau undur-undur laut (Emerita sp.) sebagai bahan dasarnya. Hewan ini sangat mudah ditangkap, cukup dengan menggorek-ngorek pasir di tepian ombak. Yutuk cukup digoreng saja, ditambah tepung, ataupun dibuat rempeyek. Biasanya Yutuk Goreng dijual di sepanjang pantai Kebumen. Jika berkunjung ke pantai di Kebumen jangan lupa coba Yutuk Goreng ini!

5. Bengkoang

Jika kamu sedang melakukan perjalanan lewat jalan Purworejo-Kebumen kamu akan disuguhi bengkoang berjajar di pinggrir jalan. Tepatnya di daerah Prembun, sekitar 18 KM kea rah barat dari Terminal Purworejo. Bengkoang khas kebumen ini rasanya lebih manis, memiliki bentuk ideal dibanding bengkoang daerah lain, serta memiliki warna lebih putih dan bersih. Bengkoang sangat cocok dikonsumsi saat cuaca panas. Bisa juga untuk dibuat rujak dan lutis.

Leave A Reply

Your email address will not be published.