Berita Nasional Terpercaya

Wakil Ketua MKD Angkat Bicara Soal 2 Surat Kiriman Setya Novanto

0

JAKARTA, Bernas.id ? Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI sudah menerima surat pengunduran diri Setya Novanto dari kursi Ketua DPR. Namun, ada dua surat yang dikirim oleh tersangka kasus dugaan korupsi e-KTP itu.

Wakil Ketua MKD DPR Sarifuddin Sudding mengungkapkan perihal dua surat kiriman Setya Novanto itu. Dua surat itu ditulis dengan tanggal yang berbeda.

“Surat pengunduran diri Pak Novanto ada tanggal 4 Desember dan 6 Desember yang ditujukan kepada pimpinan DPR dan sekaligus dalam surat pengunduran diri itu menujuk Aziz Syamsuddin,” ungkap Sudding di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (11/12/17).

Menurutnya, surat itu diantarkan oleh Ketua Fraksi Golkar DPR Robert J Kardinal. Dua surat berbeda itu ditandatangani oleh Setya Novanto dan Setya Novanto bersama Sekjen Golkar yang kini menjabat sebagai Plt Ketua Umum Golkar, Idrus Marham. 

“(Yang tanda tangan) Pak SN. Ada surat pernyataan yang ditandatangani Novanto dan ditujukan ke DPR dan ditandatangani Novanto dan Idrus Marham,” tuturnya.

Namun, ada yang menilai bahwa penujukkan Aziz Syamsuddin sebagai pengganti SN adalah keputusan sepihak.

Leave A Reply

Your email address will not be published.