Berita Nasional Terpercaya

5 Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum Liburan di Tahun 2018 Ini

0

Bernas.id – Tahun 2018 baru saja dimulai, tidak sedikit orang telah menghitung ada berapa tanggal merah di tahun ini. Hal itu dilakukan untuk merancang liburan dengan keluarga, teman, atau kerabat dekat. Nah, hal apa saja yang harus dipersiapkan untuk liburanmu di tahun ini agar lebih dapat menikmati?

1. Mulai mendata tanggal berapa saja yang menjadi waktu liburan di tahun 2018;

Banyak tanggal merah yang bisa kamu tandai. Tapi hari libur sepertinya akan kurang berasa kalau jatuh di hari Selasa, Rabu, dan Kamis. Jika libur mingguan kamu itu hari Sabtu dan Minggu, ada baiknya kamu tandai hari libur di hari Senin dan Jumat. Misalnya di bulan Februari, pada tanggal 16 nya itu ada peringatan tahun baru Imlek yang bertepatan dengan hari Jumat. Berarti kamu punya tiga hari untuk menikmati liburan kamu. Selain itu liburan anak sekolah yang biasanya berbarengan dengan libur Idul Fitri dan libur akhir tahun, akan memberikan jumlah hari libur yang banyak.

2. Coba cek perkiraan cuaca di hari libur tersebut;

Contohnya di bulan Februari kita punya tiga hari libur, Jumat-Minggu tanggal 16-18. Namun, berdasarkan portal Kompas.com, BMKG memperkirakan cuaca di bulan Februari masih musim penghujan, bahkan puncaknya di bulan Januari-Februari. Nah, kalau begitu rencana liburan seperti apa di tengah cuaca yang demikian.

3. Tentukan tempat yang akan dikunjungi dengan memperhatikan cuaca, dan jarak tempuh;

Jangan sampai kamu ke laut, padahal ombak sedang tinggi. Atau kamu punya waktu libur tiga hari tapi untuk perjalanan menuju destinasinya saja memakan waktu 1 – 2 hari pulang pergi, kan capai juga jadinya.

4. Persiapkan fisik yang baik;

Jika ketika liburan atau setelahnya kamu sakit, liburan tidak akan dinikmati. Yang tadinya kita akan merasa fresh setelah liburan, justru manfaat itu tidak akan terasa.

5. Siapkan budget keuangan dengan sebaik-baiknya.

Ini penting, tidak ada yang gratis, pergi jalan-jalan ke taman kota saja kita perlu mengeluarkan uang untuk membeli camilan atau jajanan di sekitar taman. Apalagi liburan kali ini kamu berencana ke luar kota, atau ke luar negeri. Anggarkan pengeluaran dengan seksama. Jangan sampai besar pasak daripada tiang.

Begitulah 5 hal yang harus direncanakan sebelum kamu pergi berlibur di tahun 2018. Selamat merencanakan!

Leave A Reply

Your email address will not be published.