Berita Nasional Terpercaya

Tangkal Gesekan, Polres Sleman Ajak 72 Pemuda Outbound Dan Baksos

0

Bernas.id – Polres Sleman bekerjasama dengan Pemkab Sleman dan KNPI Sleman menggelar acara outbound “Pemuda Sleman 2018”, Minggu (25/03) di kawasan Kleresede Camp Sleman. Acara yang melibatkan berbagai organisasi pemuda ini digelar until memperkokoh persatuan kaum muda di tengah ancaman bencana sosial yang sempat terjadi dan mungkin terjadi lagi di kawasan Sleman.

Sebanyak 72 pemuda diajak berpartisipasi dalam acara ini. Mereka berasal dari berbagai wilayah dan kelompok agama. Dengan penuh semangat, meski sempat diguyur hujan lebat, mereka ikut berbagai kegiatan dan permainan yang dirujukan untuk mempererat mereka.

Kasat Binmas Polres Sleman AKP Ani Sulistyarini menerangkan, acara ini penting untuk mempererat persaudaraan pemuda-pemudi Sleman. Supanya semua bisa  saling mengenal dan memahami. “Dengan begitu tidak tersebar hoax dan ujaran-ujaran kebencian,” katanya.

Sementara Ketua DPD KNPI Kabupaten Sleman Syukron Muttaqin menambahkan, acara ini digelar untuk mewujudkan pemuda Sleman yang jujur, akur, dan saksedulur. “Kami akan mengadakan berbagai acara kelanjutan ke depan, seperti FGD (focus group discussion) sebagai tindak lanjut acara ini, untuk mewujudkan Sleman yang bersatu,” ujar dia.

Acara dimeriahkan dengan deklarasi anti hoaks oleh para pemuda. Selain itu, dilakukan bakti sosial ke sebuah gereja dan masjid diSleman. Para peserta outbound menyerahkan alat-alat kebersihan, sekaligus melakukan bersih-bersih di kedua tempat ibadah tersebut.

Leave A Reply

Your email address will not be published.