Berita Nasional Terpercaya

Budaya Satriya Harus Terus Diimplementasikan dalam Dunia Pendidikan

0

Bernas.id – Dinas Pendidikan DIY menggelar Sosialisasi Budaya Satriya Pemerintah dan Pameran Produk Hasil Eksplorasi Pembelajaran Kewirausahaan. Acara digelar di SMK Negeri 3, Selasa (18/12/2018).

RR Sri Hartati selaku Kepala Balai Pendidikan Menengah Kota Yogyakarta memerangkan, Budaya Satriya adalah budaya moral sehari-hari sesuai dengan UU 23 tahun 2014 untuk mewujudkan watak ksatria yakni sawiji, greget, sengguh, ora mingkuh (konsentrasi, semangat, percaya diri dengan rendah hati, dan bertanggung jawab). Ini sebenarnya bukanlah hal yang baru, namun selama ini sudah ada dan terus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Semuanya sudah ada, ini cuma sebagai pengingat saja, agar segala sesuatunya sesuai kaidah universal. Semua agama mengatur ini,” ujarnya.

Dirinya berkesempatan meninjau Pameran Produk Hasil Eksplorasi Pembelajaran Kewirausahaan siswa SMK N 3 Jogja. Berbagai produk kreatif yang ditampilkan siswa menurutnya sudah cukup bagus.

“Namun tahun depan gregetnya harus lebih bagus lagi,” harapnya.

Hasil karya siswa ini menurutnya ukuran pembelajaran pihak SMK N 3 yang selama ini sudah sering ikut lomba kompetensi siswa. Ini adalah semacam unjuk kebolehan bahwa prestasi dari siswa sudah layak dijual ke luar.

“Anak-anak sudah sejak awal harus membuat produk-produk yang diakui dunia industri, berdasar semangat budaya Satriya,” ujarnya. (den)

Leave A Reply

Your email address will not be published.