Berita Nasional Terpercaya

Pengemudi Ojek Online Ikuti Kelas Keistimewaan

0

YOGYAKARTA, BERNAS.ID – Driver Ojek Online (Ojol) dalam melayani penumpang bukan hanya sebatas mengantarkan saja. Akan tetapi seorang driver juga menjelaskan destinasi wisata yang berada di wilayah D.I Yogyakarta serta menjelaskan makna keistimewaan Yogyakarta. Karena pada hakekatnya seorang driver adalah duta wisata.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kanjeng Pangeran Haryo (KPH) Yudhohadiningrat, saat memberikan sambutan dalam Kelas Pawiyatan Pamong bagi driver Ojek Online di Gedung Punakawan Kriya, Kamis (14/2/2019).

Purnawiran TNI AD berpangkat Brigjend ini berharap setelah selesainya pembangunan New Yogyakarta Internasional Airport ( NYIA) dan jalan Tol dari bandara hingga Borobudur maka para wisatawan langsung berkunjung ke Yogyakarta dan memilih penginapan di Yogyakarta.

“Saya berharap para driver ini bisa menjelaskan kepada tamu terkait destinasi dan keisitimewaan Yogyakarta sehingga tertarik dan mau menginap di Yogyakarta. Dan berdampak ke hotel-hotel sehingga tidak sepi. Oleh karenanya jangan sampai wisatawan itu menginap di Borobudur tetapi 'dolannya' di Jogja,” harapnya.

Yogyakart, lanjutnya, merupakan satu-satunya daerah di Indonesia yang memiliki keistimewaan. Sehingga sangat disayangkan jika informasi yang menarik ini tidak dibagikan pada para wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta.

“Oleh sebab itu para driver harus turut berperan menciptakan dan menceritakan kepada wisatawan yang menarik tentang Jogjakarta.tuturnya (*/adn)

Leave A Reply

Your email address will not be published.