Berita Nasional Terpercaya

DIY Dorong Tumbuhnya Eksportir Baru

0

YOGYA, BERNAS.ID-Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) DIY terus menggenjot pertumbuhan eksportir-eksportir baru untuk semakin mengembangkan potensi ekspor yang dimiliki DIY.

Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri Disperindag DIY Yuna Pancawati mengatakan saat ini jumlah eksportir di DIY sebanyak 360 eksportir. Angka ini menunjukkan pertumbuhan dari jumlah eksportir 2017 yakni sebanyak 314 eksportir.

“Dari jumlah itu sebagian besar eksportir kecil dan sedang,” jelasnya, Sabtu (16/2/2019).

Ia menyebutkan di DIY banyak pelaku usaha yang berpotensi untuk menjadi ekspor seperti usaha kecil mikro (UKM), tetapi ada juga UKM yang konsentrasi usaha masih dalam negeri dan tidak berorientasi ekspor. Ada juga pengusaha kecil, tetapi sudah berorientasi ekspor.

“Ini ada eksportir kecil, sedang, besar. Yang besar sekitar 30-an atau sekitar 1 persen. Sisanya sedang dan kecil,” sambungnya.

Ia mengatakan untuk mendorong semakin banyaknya eksportir di DIY, Disperindag melakukan beberapa langkah seperti pelatihan untuk eksportir pemula. Pelatihan untuk eksportir yang sudah maju juga dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas ekspornya. Para eksportir juga diikutsertakan dalam pameran berskala internasional.

“Selain itu, kami perkuat antara sektor dari hulu ke hilir. Justru yang dikuatkan hulunya. Industri harus kuat, barangnya siap, standardisasi siap, kapasitas produksi siap,” jelasnya.

Menurutnya, untuk mendorong perkembangan ekspor, tidak bisa dilakukan sendiri melainkan harus didukung berbagai pihak. (den)

Leave A Reply

Your email address will not be published.