Berita Nasional Terpercaya

Nadiem Makarim Paling Banyak Dicari Netizen di Media Sosial

0

SLEMAN, BERNAS.ID- Setelah pengumuman anggota kabinet Indonesia Maju, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim ternyata paling banyak dicari oleh para netizen di media sosial Twitter meskipun tidak mempunyai akun media sosial.

?Nadiem paling populer dicari. Padahal ia tidak memiliki akun medsos, namanya justru paling dicari di medsos,? kata Peneliti Center for Digital Society (CfDS) Fisipol UGM Paska Darmawan saat memaparkan analisis popularitas menteri di Kabinet Indonesia Maju di Gedung BC Fisipol UGM, Selasa 29 Oktober 2019.

Adapun  nama menteri lain yang paling populer di media sosial seperti Menhan Prabowo Subianto yang sudah memiliki jumlah pengikut cukup banyak di akun medsos pribadinya. Meski nama Prabowo sebagai menteri paling populer di media sosial, namun nama prabowo tidak termasuk dalam daftar nama yang paling banyak dicari dalam mesin pencari Google.

Sementara itu,  dari daftar 34 menteri dalam kabinet Indonesia maju sekarang ini, CfDs UGM menemukan jumlah menteri berjenis kelamin perempuan yang mengalami penurunan. ?Terdapat penurunan jumlah perempuan yang sebelumnya 24 persen jadi 15 persen,? kata Vidiskiu, anggota Peneliti CfDS lainnya.

Sedangkan, untuk komposisi usia rerata menteri kabinet sekarang ini tidak berbeda jauh dengan komposisi kabinet periode pertama, berusia rerata 58 tahun. ?Masih didominasi para menteri berusia 61-70 tahun, hanya satu orang saja yang milenial,? katanya.

Menjawab pertanyaan wartawan terkait hasil survei CfDS kali ini, Paska Darmawan mengatakan para menteri yang memiliki jumlah pengikut banyak di akun medsos, ke depan seharusnya bisa mengomunikasikan dengan baik setiap kebijakan dan program pemerintah ke masyarakat. ?Seharusnya bisa menggunakan medsos untuk sosialisasi kebijakan, mendengarkan pendapat, bisa komunikasi dengan netizen,? ujarnya. (jat)

Leave A Reply

Your email address will not be published.