Berita Nasional Terpercaya

Pondok Pesantren Al Masyhur Resmikan Pondok Kesehatan

0

BANTUL, BERNAS.ID – Setelah sukses dengan Pondok IT nya dan berbagai Pondok lainnya, Pondok Pesantren Al Masyhur yang berlokasi di Pendopo MSH, Sembungan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, hari ini Minggu (24/11/2019) meresmikan Pondok Kesehatan.

Diungkapkan oleh CEO Pondok Kesehatan Al Masyhur, Mhd Habybey pondok kesehatan ini hadir untuk membantu masyarakat yang tidak mampu, karena seluruh biaya pengobatan disini akan digratiskan.

“Pondok kesehatan ini hadir untuk membantu masyarakat yang tidak mampu, khususnya warga sekitar sini, terlebih kaum dhuafa, karena semua biaya pengobatan disini kami gratiskan,” ujar Habybey disela acara peresmian Pondok Kesehatan.

Dia juga menjelaskan, saat ini ada 10 pelayanan kesehatan di Pondok Kesehatan, mulai dari Bekam, Refleksi, Iridiologi, Kiropraksi, Akupuntur, PAZ, Ruqyah, Tibun Nabawi, DX Telapak Tangan, dan Herbal (Madu dan Kurma).

“Saat ini kami memang belum menyediakan untuk rawat inap, tapi Insya Allah kedepannya akan kami persiapkan,” sambung Habybey.

Sementara itu mewakili Keluarga Samingun selaku pemilik lahan MSH, Kusuma Dewi Retno Wulan atau yang lebih akrab disapa Dewi Samingun mengakui sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Al Masyhur. “Kami mewakili keluarga menginginkan tempat ini dapat dipergunakan untuk masyarakat sekitar, dan dapat bermanfaat, seperti apa yang dilakukan sekarang oleh Pondok Kesehatan ini membantu warga masyarakat,” kata dia. (cdr)

Leave A Reply

Your email address will not be published.