Berita Nasional Terpercaya

Rayakan HUT ke-124, BRI Berikan Bantuan Padat Karya Renovasi Musholla

0

JAKARTA, BERNAS.ID – Dalam rangka menyambut HUT Bank Rakyat Indonesia (BRI) ke-124 yang jatuh pada 16 Desember 2019. Bank BRI melakukan kegiatan program padat karya yaitu renovasi musholla At Taufik dan pembersihan jalan Cipinang Kebembem RT 02 RW 07, Cipinang, Jakarta Timur. Kegiatan itu dilakukan pada Minggu (01/12) dengan total bantuan BRI Program Padat Karya sebesar Rp50 juta.

Wakil Pemimpin Wilayah BRI Jakarta 1 Muhammad Soleh Abdullah mengatakan kegiatan padat karya ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan dan dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT BRI ke-124.

Dijelaskannya, kegiatan program padat karya ini dilaksanakan di 50 lokasi di seluruh Indonesia. Khusus untuk Kanwil Jakarta 1 mendapat jatah 1 lokasi .

Kata Soleh Abdullah lagi, kegiatan lainya yaitu pelatihan kepada 10 ribu UMKM di 100 lokasi, 200 bedah rumah , dan 19 konservasi sungai yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Pada kesempatan ini dipilih kegiatan renovasi musholla dan pembersihan jalan dengan pola padat karya dengan tujuan untuk dapat lebih memakmurkan sarana ibadah yang Insya Allah selanjutnya berdampak pada peningkatan kualitas keimanan, juga bertujuan untuk selalu menyadarkan serta menumbuhkan rasa
kebersamaan dan kekeluargaan,” tuturnya.

Lanjut Soleh Abdullah, diharapkan kegiatan renovasi masjid At Taufik ini benar-benar bermanfaat dan dapat meningkatkan kualitas ibadah serta kualitas keimanan.

“Besar harapan kami bahwa rasa kebersamaan yang terbangun dari kegiatan padat karya ini tidak saja rasa kebersamaan antar warga RT 02 RW 07, Kelurahan Cipinang, Kecamatan Pulogadung saja, tapi juga kebersamaan antar warga dengan  PT BRI sehingga bisnis BRI dalam bidang jasa dan produk perbankan khususnya di wilayah Kecamatan Pulogadung dapat berkembang pesat dengan dukungan penuh dari masyarakat sekitar dan memberikan dampak positif yang saling menguntungkan,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Renovasi Musholla At Taufik, Darmadi mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih atas kepedulian BRI terhadap renovasi musholla Al-Taufik.

“Kami memang sangat membutuhkan dana untuk merenovasi musholla. Alhamdulillah, kami berterima kasih mendapat bantuan dari BRI,” kata Darmadi. (van)

Leave A Reply

Your email address will not be published.