Berita Nasional Terpercaya

Kemenag Janji Akan Mengupayakan Pengembalian Uang Korban Penipuan First Travel

0

JAKARTA, BERNAS.ID – Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid menghormati keputusan hukum terkait aset First Travel yang disita atau diberikan kepada negara. Ia menyatakan pihaknya akan memfasilitasi para korban agar uang mereka bisa kembali.

?Kami akan fasilitasi untuk bagaimana sampai uang itu bisa dikembalikan kepada jemaah. Terkait dengan lain-lain, kami masih meneliti berikutnya,? kata Zainut Tauhid di kantor DPP PPP, Jalan Diponergoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (6/12/2019).

Ia memastikan Kemenag sangat memperhatikan korban-korban penipuan First Travel. Saat ini Kemenag masih mengkaji cara untuk mengembaikan uang kepada para jemaah.

?Keberpihakan kami terhadap para korban pasti ini menjadi perhatian kami. Tapi persoalannya memang cukup besar. Jumlah korbannya itu 63 ribu orang lebih,? ujarnya.

Lebih jelas lagi, Zainut mengatakan, pihaknya sedang mengkaji untuk memastikan apakah pengembali uang jemaah bisa dilakukan.

?Sementara keputusan hakim memerintahkan uang itu disita oleh negara,? ucap Zainut Tauhid.

Sejumlah korban penipuan First Travel mendatangi kantor Kementerian Agama (Kemenag). Mereka ingin bertemu dengan Menteri Agama Fachrul Razi dengan tujuan meminta bantuan mencarikan solusi agar uang mereka dikembalikan setelah gagal diberangkatkan ke Tanah Suci.

Kepada para korban, Fachrul Razi menjelaskan mengenai penanganan kasus First Travel oleh Kemenag. Katanya, Kemenag sudah memiliki beberapa konsep untuk menangani kasus ini.

?Dalam waktu dekat ini kami akan merumuskan. Kita coba mengambil langkah yang terbaik, kita hadapi bersama-sama,? jelas Fachrul Razi di Kantor Kemenag, Jakarta, Jumat (6/12).

Meski mengupayakan, Fachrul Razi menyatakan tidak dapat menjanjikan apakah uang tersebut bisa dikembalikan ke jemaah. (sbh)

Leave A Reply

Your email address will not be published.