Berita Nasional Terpercaya

Irfan Bachdim Resmi Merumput di PSS Sleman

0

SLEMAN, BERNAS.ID- Pemain keturunan Belanda, Irfan Bachdim resmi merumput dengan klub PSS Sleman di Liga 1 tahun 2020. Irfan telah dikontrak selama satu musim ke depan dengan status permanen, bukan status dipinjamkan seperti yang dirumorkan.

“Irfan resmi menjadi pemain PSS, dikontrak 1 musim ke depan sehingga nantinya akan bisa segera mengikuti latihan,”ujar Plt Manajer PSS Sleman, M Eksan, saat konferensi pers perkenalan pemain di kompleks Stadion Maguwoharjo, Rabu siang 12 Februari 2020.

Nantinya, Irfan akan memperkuat lini depan sehingga PSS tidak hanya mengandalkan Yevhen Bokhashvili. Irfan memperoleh kaos jersey PSS Sleman dengan nomor punggung 17.

Sedangkan, Irfan Bachdim mengatakan bahwa dunia sepakbola selalu bisa berubah-ubah setiap waktu. Pasalnya, ia pernah mengungkapkan harapannya di Instagram pribadinya bahwa bisa bermain sepakbola di Bali United sampai pensiun. “Saya harus jujur, di dalam dunia sepakbola berubah-ubah,” ucapnya.

Di Bali United, Irfan mengungkapkan bahwa sering tidak bermain di lapangan karena hanya dicadangkan. Ia pun menyebut perlu sebuah tantangan dalam karirnya. “Saya butuh challenge yang baru. Saya harus membuktikan kualitas saya,” katanya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada manajemen PSS Sleman. Saya sangat senang bisa bergabung dengan PSS. Saya percaya dengan pelatih dan para pemain karena memiliki visi ke depan yang bagus. Saya senang dengan pelatih, manajemen, dan pelatih di sini,” imbuhnya.

Setelah berbincang dengan pelatih asal Spanyol Eduardo Perez, Irfan mengaku langsung percaya dengan gaya kepelatihannya. “Saya percaya sama visi pelatih misalnya seperti bermain bola itu harus bagaimana, lalu latihan sepkabola itu harus bagaimana itu, seperti di klub-klub Eropa,” tuturnya.

“Mudah-mudahan, saya bisa membantu tim, itu alasan saya bergabung dengan PSS Sleman,” tutupnya. (jat)

Leave A Reply

Your email address will not be published.