Berita Nasional Terpercaya

8 Bisnis Menguntungkan Jelang Ramadhan dan Lebaran

0

BERNAS.ID – Ramadhan dan lebaran sebentar lagi. Euforia ramadhan dan lebaran di Indonesia selalu identik dengan belanja aneka kebutuha, dari mulai bahan pangan hingga baju lebaran. Adanya target pasar yang sedemikian besar mengakibatkan bermunculan juga pedangan atau pebisnis musiman untuk ikut meramaikan jual beli jelang lebaran.

Jika kamu ingin menjadi bagian dari ramainya jual beli saat ramadhan dan jelang lebaran, simaklah 8 bisnis menguntungkan jelang lebaran yang dirangkum oleh bernas.id, Rabu (1/4/2020).

1. Bisnis Kue Lebaran

Bisnis kue lebaran tidak pernah ada matinya. Beragam kue lebaran dari yang kelas premium hingga yang dijual kiloan selalu laris manis. Saat masuk bulan ramadhan kamu sudah mulai bisa memulai bisnis kue lebaran ini. Jika memang hobi dan memiliki kemampuan serta waktu yang banyak kamu bisa memproduksi sendiri kue lebaran yang hendak kamu jual. Tapi, jika waktumu terbatas kamu bisa menjadi reseller kue-kue lebaran. Dua-duanya sama-sama menguntungkan.

2. Bisnis Parcel Lebaran

Selain kue lebaran, parcel lebaran juga menjadi primadona pada hari raya umat muslim ini. Perusahaan dan perseorangan memiliki kebiasaan untuk saling mengirimkan parcel lebaran untuk menjalin relasi dan silaturahmi. Kamu bisa berbisnis parcel lebaran karena tidak memerlukan keahlian khsusus untuk menjalankannya. Kreasi parcel bisa kamu tiru dan pelajari lewat youtube. Isi parcel bisa berdasarkan permintaan si pemesan, kamu tinggal membuatnya, beres kan.

3. Bisnis Karangan Bunga

Jelang lebaran bisnis karangan bunga atau florist juga kebanjiran order. Banyak orang ingin mendekorasi rumahnya supaya tampak indah di momen halal bi halal. Karangan bunga juga bisa dikirim sebagai ucapan selamat lebaran pengganti parcel.

4. Bisnis Rental Mobil plus Sopir

Lebaran identik dengan mudik atau pulang kampung. Keluarga yang ingin mudik tanpa berdesakkan atau harus antri tiket merasa praktis jika mudik menggunakan mobil pribadi. Oleh karena itu, bisnis rental mobil bisa menjadi solusi untuk keluarga yang ingin mudik tapi tidak punya kendaraan pribadi. Jasa sopir juga dibutuhkan karena jarak yang jauh kurang memungkinkan jika pemudik menyopir seorang diri.

5. Bisnis Jasa Penitipan Hewan Peliharaan

Hewan peliharaan kesayangan tidak mungkin ditinggal di dalam rumah tanpa pengawasan dan perawatan. Membawa serta hewan peliharaan untuk mudik juga tidak memungkinkan. Oleh karena itu, menitipkan hewan peliharaan di pets shop adalah sebuah solusi. hewan peliharaan terjamin, kamu pun bisa mudik dengan tenang.

Tak heran jika saat lebaran tempat penitipan hewan peliharaan ramai peminat. Nah, kamu bisa menjadi bagian dari bisnis ini lho.

6. Bisnis Jasa Titip Oleh-Oleh Lebaran

Bisnis jasa penitipan atau jastip jugaa tidak pernah sepi peminat. Saat ramadhan biasanya orang-orang akan rindu makanan khas dari kampung halamannya. Nah, momen itu bisa kamu gunakan untuk membuka jasa penitipan oleh-oleh atau makanan khas. Kamu bisa membuat daftar makanan atau minuman apa saja di kota mu yang bisa kamu jastip-kan ke orang-orang dari luar kota.

7. Bisnis Jasa Penukaran Uang THR

Salah satu yang akan dipersiapkan orang jelang lebaran adalah uang lembaran baru yang akan dijadikan angpau atau THR. Orang akan berbondong-bondong menukarkan uang agar dapat uang lembaran baru. Namun, banyak juga orang yang tidak ada waktu untuk mengantri menukarkan uang. Nah, kamu bisa membuka jasa penukaran uang ini.

8. Bisnis Jasa Suster dan ART Infal

Masa lebaran dipastikan para pekerja akan cuti lebaran dan pulang kampung, tak terkecuali suster dan asisten rumah tangga. Agar tidak kelabakan mengurus rumah sekaligus merawat anak banyak keluarga yang memutuskan untuk mempekerjakan suster atau ART infal atau musiman. Kamu tidak harus berperan sebagai ART nya lho, tapi kamu bisa menjadikan hal ini sebagai bisnis. Kamu persiapkan orang-orang yang mencari pekerjaan kemudian kamu tawarkan kepada keluarga yang membutuhkan.

Bagi kamu yang sudah mengenal mudahnya berbisnis via online pastinya tidak akan melewatkan ikut ambil bagian dalam aneka bisnis jelang ramadhan dan lebaran ini. Selagi ada waktu, selalu tingkatkan kemampuan bisnis online kamu melalui pelatihan digital marketing. Ikutilah https://bernas.info/MentoringDigitalMarketing . Di situ kamu akan dilatih untuk meningkatkan income hingga belasan juta rupiah. (sn)

Leave A Reply

Your email address will not be published.