Berita Nasional Terpercaya

Bangun Usaha Tanpa Mentor? Yakin Pasti Berhasil?

0

Bernas.id ? Setiap orang bisa memulai membangun usaha. Alasan terbesar memilih jadi pengusaha adalah agar memiliki profit yang lebih besar. Selain itu menjadi pengusaha akan lebih bebas mengatur waktu, bebas dari rasa bosan, dan bebas dari perintah bos yang superior. Berbagai alasan tersebutlah menjadikan pengusaha merupakan salah satu pekerjaan yang digandrungi oleh pemuda pada zaman sekarang ini.

Anak muda berbondong-bondong membangun usaha sesuai bidang yang diminati secara perseorangan atau kelompok. Namun, tidak banyak dari mereka yang memiliki mentor ketika terjun dalam bidang usaha. Menggunakan mentor bukan berarti meniru usaha orang lain yang kemudian kita ciptakan ulang. Mentor adalah proses belajar kepada orang yang lebih berpengalaman di bidangnya. Karena pada hakikatnya membangun usaha pasti membutuhkan bantuan orang lain, baik itu dalam hal tenaga atau finansial.

Mark Zuckerberg, founder sekaligus pendiri Faceebook memiliki seorang mentor yaitu Steve Jobs. Steve Jobs pun memiliki seorang mentor Mike Markulla. Sementara Eric Schimdt, mantan CEO Google dimentori oleh pendiri Google, Larry Page dan Sergey Brin. Kita bisa melihat kesuksesan mereka membangun usaha. Hal tersebut tidak lepas dari peran seorang mentor.

Dikutip Entrepreneur.com menyebutkan 6 alasan pentingnya mentor bagi pebisnis pemula adalah sebagai berikut:

1. Mendapat Pembelajaran Nyata

Sebuah ilmu dan pengetahuan bisnis tidak semua tertuang dalam buku. Adanya praktek langsung akan menyisakan kesan tersendiri dan lebih mudah dipelajari. Hadirnya mentor memberi peran penuh dalam hal ini, karena mentor adalah seorang yang telah sukses lebih dulu dalam bidangnya yang bisa dijadikan contoh oleh kawula bisnis pemula.

2. Kemungkinan Sukses Lebih Besar

Riset Sage menunjukkan 93% pendiri startup mengakui bahwa mentor sangat berpengaruh dalam kesuksesan. Koneksi, arahan, serta arahan dari mentor memberikan peluang atas kesuksesan kita dalam membangun usaha.

3. Memperluas Jaringan

Sudah dijelaskan bahwa seorang mentor adalah seorang yang lebih dulu sukses. Itu artinya mentor memiliki jaringan yang luas dalam hal berbisnis. Hal ini tidak menutup kemungkinan seorang mentor akan mengarahkan kita ke jaringan mereka.

4. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Percaya diri dalam berbisnis sangat penting. Menurut laporan Telegraph, kepercayaan diri yang tinggi berkontribusi terhadap kesuksesan dibanding dengan kompetensi atau talenta. Percaya diri ini bisa kita dapat lebih mudah dari motivasi mentor daripada dalam diri sendiri.

5. Membantu Kita Bertahan

Seperti yang kita tahu tidak sedikit usaha yang tidak bertahan lama, hanya kisaran satu sampai satu setengah tahun saja. Kebanyakan dari mereka yang gagal dalam berbisnis karena tidak ada mentor yang membimbingnya serta menggerakkan bisnis secara otodidak.

6. Mendapatkan Dukungan Tambahan

Membangun usaha memang tidak mudah. Kemungkinan usaha tidak berkembang bisa saja terjadi, meskipun sudah ada mentor. Namun, ketika kita memiliki mentor, akan ada dukungan serta bantuan untuk mencari jalan keluar. Jika kita tidak memiliki mentor, mungkin kita bisa depresi dan membiarkan usaha jatuh begitu saja.

 

Bagaimana buat kalian yang sedang merintis bisnis, sudahkah memiliki mentor yang handal dalam bidang ini? Jika masih bingung mencari seorang mentor mari bergabung dengan Bernas Group. Putu Putrayasa, CEO Bernas Group adalah orang yang tepat dalam mentoring dunia bisnis. Beliau adalah pemilik belasan perusahaan mulai dari properti, perbankan, media, hingga perguruan tinggi. Seorang praktisi dan telah mengembangkan bisnis dengan digital marketing sejak 1999.

Yuk, segera gabung dan dapatkan voucher mentoring digital marketing yang tergabung dalam Bernas Group. Isi data kalin di sini !

Leave A Reply

Your email address will not be published.