Berita Nasional Terpercaya

6 Strategi Kuliah Lancar Omset Bisnis Maksimal

0

 

Bernas.id ? Banyak tokoh terkenal yang dapat menginspirasimu menjalani kuliah sambil bisnis. di tingkat internasional tentu kamu tahu Mark Zuckerberg, kan? Zuckerberg memulai bisnisnya saat masih kuliah. Ia sukses menjalaninya dan sekarang menjadi miliarder. Yah meskipun akhirnya ia memilih drop out dari Harvard tapi yang ia lakukan tetap menginsipirasi.

Tokoh terkenal lain yang menjalani bisnis sambil kuliah adalah Kaesang Pangarep. Siapa sih, yang tidak mengenalnya? Bisnisnya banyak, dari mulai kuliner hingga kaos. Kaesang menjalani bisnisnya bersamaan dengan kuliah. Menurut pengakuannya, modal bisnis bukan ia dapat dari ayahnya melainkan hasil tabungan sendiri, lho. Bisa kamu tiru, tuh.

Buat kamu saat ini yang sedang kuliah sambil bisnis atau berencana kuliah sambil bisnis, simak 6 strategi berikut ini agar kuliah lancar omset bisnis maksimal.

1.Pegang Prinsip, jangan bolos kuliah untuk bisnis

Sekali saja kamu kamu bolos kuliah demi bisnis maka itu akan berulang dan menjadi kebiasaan. Bisnis yang kamu jalani sebaiknya tidak menghambat kuliahmu. Kuliah dan bisnis harus berjalan seimbang tidak mengorbankan salah satunya. Oleh karena itu, kamu harus pandai mengatur waktu. Jika kamu berhasil menjalani kuliah dan bisnis dengan

2.Lakukan pekerjaan bisnis di luar jam kuliah

Lakukanlah pekerjaan-pekerjaan yang berhubungan dengan bisnismu di luar waktu perkuliahan. Kuliah kan tidak membutuhkan waktu lama dalam satu harinya. Kamu bisa menjalani bisnismu seperti di jam istirahat, sepulang kuliah, atau pagi-pagi sebelum berangkat kuliah. Oleh karena itu, manajemen waktumu harus bagus.

3.Gunakan jatah absen kuliah untuk hal urgent

Setiap pertemuan kuliah mahasiswa diberi kelonggaran untuk tidak masuk tidak lebih dari 25% dari total jumlah perkuliahan. Hal itu berarti kamu memiliki kesempatan untuk tidak masuk kuliah sebanyak 3-4 kali. Manfaatkan kesempatan itu jika ada yang urgent. Jadi, jangan gunakan untuk malas-malasan, ya.

4.Selesaikan tugas kuliah dengan berkelompok

Menjadi pebisnis sejak mahasiswa harus diimbangi juga dengan predikat sebagai mahasiswa yang rajin dan berintegritas. Kerjakan tugas-tugas dengan jujur, jangan menyalin tugas teman. Demikian juga saat ujian, harus mengerjakan dengan jujur tidak mencontek. Jika ada tugas kelompok jangan hanya numpang nama saja tapi kamu harus ikut mengerjakan bersama teman-temanmu.

5.Jadikan teman sebagai target pasar

Saat mahasiswa mencoba merintis bisnis biasanya yang menjadi target pertama kali untuk ditawari produk adalah teman-temannya sendiri. Itulah alasan mengapa kamu harus menjalin hubungan baik dengan teman-temanmu. Merekalah yang berpotensi menjadi konsumen pertamamu. Jalin keakraban dengan mereka, tawarkan produkmu saat bersosialisasi dengan mereka, sambil kumpul-kumpul atau sembari menunggu kuliah dimulai.

6.Jangan menunda pekerjaan

Menjalani peran sebagai mahasiswa sekaligus merintis bisnis otomatis membuat pekerjaanmu sangat banyak. Kamu harus mengerjakan tugas kuliah, belajar, memasarkan bisnis, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, kamu harus memiliki manajemen waktu yang baik. Jangan menunda-nunda mengerjakan tugas karena semakin ditunda akan semakin menumpuk dan terbebani untuk mengerjakan semuanya sekaligus.

Perguruan tinggi yang selalu mendukung mahasiswanya untuk memiliki bisnis sejak kuliah adalah Universitas Mahakarya Asia (UNMAHA) yang terletak di jalan Magelang kilometer 8, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Kampus ini merupakan gabungan (merger) dari empat kampus terpercaya di Indonesia yaitu AMIK AKMI Baturaja (Sumatera Selatan), STMIK Mahakarya Jakarta, STIEBBANK Yogyakarta, dan AKPAR Buana Wisata Yogyakarta. Empat kampus yang sangat support terhadap technopreneur

Tentu akan menjadi sebuah universitas yang luar biasa jika empat perguruan tinggi berkualitas di atas digabung menjadi satu. Sudah pasti berbagai keunggulan akan diperoleh mahasiswa yang belajar di UNMAHA Mahakarya Asia. Jadi tunggu apalagi, segera bergabung bersama UNMAHA Mahakarya dan ambil bagian dari kesuksesan yang luar biasa ini. Let?s join us! UNMAHA Mahakarya Asia, Kampus Pencetak Pengusaha pertama dan satu-satunya di Indonesia.(sn)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.