Berita Nasional Terpercaya

#MenujuNewNormal, Waspadai Sumber Penularan Covid-19 di 3 Lokasi Ini

0

BERNAS.ID – Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengingatkan pada kondisi new normal ada tiga lokasi yang berpotensi menjadi sumber penularan virus corona. Masyarakat bisa beraktivitas di berbagai tempat seperti tempat kerja dan menggunakan transportasi umum.

“Yang akan juga memiliki potensi untuk terjadinya penularan adalah di rumah makan, di restoran,” kata Yurianto dalam siaran pers daring dari Gedung BNPB, Jakarta, Jumat (26/6/2020) kemarin. 

Ia menyebutkan beberapa kondisi di rumah makan yang sempit dan banyak orang tentu saja akan sulit jaga jarak aman. Jarak antarorang tidak bisa dijaga lebih dari satu setengah meter. 

“Sebagai contoh jam makan siang, ini akan dilakukan oleh semua orang dan banyak orang. Dengan kapasitas yang harus kita batasi, sering kali disiplin ini tidak bisa dipenuhi,” ungkapnya, dikutip Bernas.Id. 

Tidak hanya rumah makan, kantor juga berpotensi menjadi sumber penularan penyakit Covid-19. Yuri menjelaskan hal ini karena ada kontak yang lama di dalam kantor sehingga berpeluang terjadinya penularan di dalam ruang kerja. Oleh karenanya, ia menegaskan agar para pekerja tetap menjaga jarak dan menggunakan masker selama bekerja. Bahkan, demi meminimalisir penularan virus corona di kantor, ia meminta dilakukan pengaturan ventilasi dan sirkulasi udara di dalam ruangan. Yuri menyarankan supaya penggunaan pendingin udara di kantor tidak dipakai sepanjang waktu. 

Sementara itu, lokasi ketiga sumber penularan virus corona adalah transportasi umum. Tak sedikit pekerja yang memanfaatkan transportasi umum saat berangkat ataupun pulang kerja. Pemerintah, lanjut Yuri, telah mengantisipasi moda transportasi commuter dengan membagi beban penumpang pada waktu yang berbeda. Hal ini dimaksudkan agar kapasitas commuter diisi sesuai protokol kesehatan, yakni menjaga jarak aman antarpenumpang. (mta)

Leave A Reply

Your email address will not be published.