Berita Nasional Terpercaya

Pakai Narkoba Tak Bisa Sembuh 100 Persen! BNN: Makanya Sayangi Otak Kita

0

BERNAS.ID – Kasus penyalahgunaan narkoba di Indonesia masih saja ada di tengah masyarakat. Selain warga biasa, penyalahgunaan narkoba juga dilakukan oleh artis hingga pilot. Jika sudah terlanjur mengonsumsi barang haram tersebut tentu saja ada dampak buruk yang dialaminya. Kepala Biro Humas dan Protokol Badan Narkotika Nasional (BNN) Sulistyo Pudjo Hartono menyampaikan kesehatan orang yang pernah terlibat dalam penyalahgunaan narkoba sulit untuk pulih. 

“Kalau orang sudah memakai narkoba mana bisa 100 persen. Sebagian sarafnya sudah rusak. Itu sudah tercemar. Rumah dirubuhin pake hamer tembok kita, kemudian pulih 100 persen enggak bisa, walau dikletek disemin lagi, enggak pulih. Bekas pukulan itu pasti ada mengimbas ke konstruksi,” ungkap Sulistyo, Jumat (10/7/2020), sebagaimana dikutip Bernas.Id. 

Menurutnya, tak sedikit pencandu narkoba yang sudah menjalani rehabilitasi pengobatan agar menjadi manusia normal dan tidak bergantung pada narkoba. Meski begitu, rehabilitasi tersebut tidak serta merta menyembuhkan pencandu narkoba menjadi manusia yang tidak pernah menggunakannya. 

“Ya tidak 100 persen orang itu pulih sehat. Kan banyak orang yang sudah makai, makai lagi. Makanya sayangi otak kita,” ujarnya. 

Oleh karenanya, ia mengharapkan dan meminta masyarakat untuk menjauhi narkoba. Bahkan, masyarakat diajak untuk ikut serta memerangi narkoba. Narkoba itu tidak semestinya dikonsumsi oleh masyarakat karena akan membahayakan dan merusak masa depan generasi muda. 

“Harapan kepada semua masyarakat untuk jauhi narkoba. Jangan coba-jangan pakai karena kalau sudah pakai susah (normal lagi),” imbuhnya. 

Kendati demikian, ia menyadari bahwa kejahatan terkait narkoba memang tidak mudah diberantas apalagi sampai 0 persen. Selama dunia belum berakhir kejahatan akan terus ada namun masyarakat bisa menjaga diri dan mencegah terjadinya penyalahgunaan narkoba. (mta)

Leave A Reply

Your email address will not be published.