Berita Nasional Terpercaya

Kasus Konfirmasi Covid-19 Jadi 108 Ribu, Angka Kematian Menurun

0

BERNAS.ID – Total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia menjadi 108.376 setelah bertambah 2.040 orang pada hari ini, Jumat (31/7/2020). Informasi tersebut dikutip Bernas.Id dari laman resmi Satgas Penanganan Covid-19 www.covid19.go.id. 

DKI Jakarta kembali melaporkan kasus positif Covid-19 tertinggi pada hari ini, yakni sebanyak 430 orang. Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan, Jawa Timur melaporkan317 penambahan kasus Covid-19. Keduanya merupakan provinsi dengan kasus konfirmasi tertinggi di Indonesia. 

Dilaporkan pula kasus konfirmasi yang meninggal dunia bertambah 73 orang. Secara keseluruhan totalnya menjadi 5.131 orang yang meninggal dunia karena terinfeksi virus corona. Kabar baiknya, persentase angka kematian mengalami penurunan menjadi 4,7 persen dari keseluruhan terkonfirmasi. 

Dilaporkan pula ada penambahan pasien positif Covid-19 yang telah sembuh dari Covid-19, yakni sebanyak 1.615 orang. Sehingga, jumlah kasus sembuh di Indonesia mencapai 65.907 orang atau sebesar 60,8 persen dari kasus terkonfirmasi. 

Sementara itu, Satgas Penanganan Covid-19 mengumumkan ada 37.338 kasus konfirmasi yang masih dalam perawatan atau 34,5 persen dari kasus terkonfirmasi. Satgas Penanganan Covid-19 mencatat ada beberapa daerah yang tidak melaporkan kasus positif Covid-19 atau nol kasus konfirmasi. Delapan provinsi dengan 0 kasus positif, yakni Gorontalo, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, Bangka Belitung, Lampung, Sulawesi Tengah, Maluku Utara dan Maluku. (mta)

Leave A Reply

Your email address will not be published.