SURABAYA, HarianBernas.com— Pecel merupakan makanan khas indonesia yang telah tersebar di seluruh daerah. Karena biasa dijual di pinggir jalan denganl hargayang terjangkau, pecel bisa dikonsumsi oleh semua kalangan. Namun, percayakah anda jika seorang bakul pecel pinggir jalan bisa membeli sebuah mobil BMW dari hasilnya berjualan?
Warga jalan Sawo Sambikerep Surabaya bernama Aminah beserta suaminya, Agus ini, mulanya adalah seorang petani jamur. Pada tahun 2010, mereka bergabung dengan UKM Bina Makmur dengan harapan dapat mengembangkan usaha budidaya jamurnya. Namun, karena budidaya jamurnya tak menunjukkan adanya perkembangan yang berarti, ia pun banting setir ke bisnis kuliner.
Baca juga: Tertarik menjadi CEO atau Owner? Simak perbedaan keduanya
Ia menjual makanan khas Surabaya seperti pecel semanggi, lontong balap, lontong kikil, tahu campur, serta gado-gado. Ternyata bisnis ini justru diganjar penghargaan Expo Sampoerna kategori Kuliner Bisnis Terbaik tahun 2015.
Wow. Bagaimana mungkin?
” Saya jualan semanggi online di bukalapak.com dan OLX. Tapi yang paling banyak dapat order di bukalapak.com. Selain berjualan semanggi secara online, saya juga berjualan di Taman Bungkul pada hari Minggu saat Car Free Day,” terangnya lagi.
Kira-kira berapa ya omzet berjualan makanan tradisional itu?
“Omzet sehari berjualan di taman Bungkul bisa mencapai Rp 1 juta. Kalau secara online, seminggu bisa mendapatkan order minimal sampai 3 kali berarti omset saya Rp. 3 juta – Rp.5 juta per minggu.” tambahnya.
Aminah menjelaskan, bisnis semanggi online itu dirinya menyajikan 3 paket diantaranya paket hemat dengan harga Rp 25 ribu untuk 3 porsi. Paket oleh-oleh dengan harga Rp 75 ribu yang disajikan dalam bentuk semanggi kering celup, sambal semanggi, dan kerupuk puli.
“Dan selanjutnya ada paket siap saji yang memakai pencok (tempat makan dari daun pisang), harganya antara Rp 8.000 sampai Rp 10.000,” imbuh Aminah.
Dari hasil berjualan ini, ia mengaku bisa merenovasi rumahnya, mendaftarkan asuransi pendidikan dan kesehatan kedua anaknya hingga bisa membeli mobil BMW untuk keperluan operasionalnya.
Luar biasa, bukan?
Setujukah kamu usaha apapun jika dikerjakan dengan sungguh pasti akan berhasil?
Baca juga: Tujuan Karir Jangka Panjang yang Membuat Anda Dilirik Perusahaan