SURABAYA, HarianBernas.com – Helm merupakan benda yang wajib dipakai ketika anda mengendarai motor. Baik anda mengemudi atau membonceng, anda tetap diwajibkan untuk menggunakan helm.
Namun, akibatnya setelah menggunakan helm adalah kepala menjadi berkeringat dan panas. Sehingga memicu gatal pada kulit kepala. Hal ini membuat beberapa orang jadi malas menggunakan helm.
Eiittsss, siswa ini memiliki inovasi yang membuat anda nyaman menggunakan helm lhooo.
Yuk simak kisahnya!
Linus Nara Pradhana, siswa SMP 5 Petra Surabaya, membuat helm dengan modifikasi baru agar pengendara nyaman menggunakannya. Ia membuat helm berpendingin atau gel coated helmet. Dengan helm berpendingin, kepala pengendara tidak akan panas, sehingga tidak akan muncul rasa gatal setelah menggunakan helm.
Dengan helm berpendingin ini, Nara berhasil menyisihkan 206 pelajar SMP dari seluruh negara dan menyabet medali emas pada Exhibition for Young Inventors 2012 di Thailand.
Sebelum Helm berpendingin, Nara sudah menciptakan Helm Impact yang berfungsi untuk mencegah gegar otak. Lapisan di bawah permukaan helm membuat suhu udara di dalam helm terkontrol. Bahan di dalam lapisan ini menggandung sodium polyacrylate atau sejenis bahan dalam popok sekali pakai yang biasa dipakai bayi.
Dengan adanya helm berpendingin, jangan malas pakai helm yaa..