Sulawesi Utara Diguncang 6,4 SR, Warga Waspada Tsunami
SULAWESI UTARA, HarianBernas.com – Indonesia kembali mengalami gempa. Kali ini gempa bumi berkekuatan 6,4 Skala Richter (SR) terjadi di wilayah Tenggara Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara. Belum ada informasi mengenai dampak dari gempa tersebut.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melansir, gempa terjadi pada pukul 23.38 WIB, Senin kemarin terletak tepatnya di 3.80 LU – 126.97 BT
Gempa yang berjarak 160 km dari Timur Laut Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara ini terjadi pada kedalaman 10 km. Letak daerah yang didominasi oleh perairan membuat masyarakat sekitar yang panik dari dampak gempa tersebut. Namun BMKG menyebut guncangan gempa tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.