Berita Nasional Terpercaya

Tips Make Up Agar Mata Anda Terlihat Lebih Berbinar

0

HarianBernas.com – Tidak hanya bentuk mata yang kecil saja yang mampu membuat mata Anda terlihat sayu dan terlihat lelah. Namun, lingkar mata juga mampu membuat mata Anda terlihat demikian. Agar mata terlihat lebih berbinar-binar dan lebih lebar, maka Anda harus tahu berbagai tips yang tepat untuk mengaplikasikan concealer, eyeliner, penjepit bulu mata, maskara dengan tepat.

Berikut ini adalah berbagai tips yang bisa Anda terapkan untuk membuat mata Anda terlihat lebih bersinar.

1. Menjepit bulu mata

Mata Anda akan terlihat lebih berbinar ketika Anda memiliki bulu mata yang lentik dan terangkat. Sehingga, ketika Anda mengaplikasikan make up jangan lupa untuk menggunakan penjepit bulu mata. Apabila Anda tidak memiliki penjepit bulu mata, Anda masih bisa menggunakan berbagai peralatan yang ada di rumah Anda. Basahi sendok dengan menggunakan air hangat, lalu keringkan.

Pastikan suhu sendok tidak terlalu panas sebelum digunakan. Peganglah sendok Anda, dan letakkan bagian pinggir sendok diatas bulu mata Anda dengan posisi menelungkup. Untuk menekan bulu mata Anda ke atas, Anda bisa menggunakan ibu jari dan jepit lah selama beberapa saat.

2. Membuat kulit wajah di bagian bawah mata terlihat lebih cerah

Lingkar hitam yang ada di bawah mata akan membuat kulit Anda terlihat lebih kusam. Selain itu, lingkar mata juga akan membuat volume mata Anda terlihat lebih kecil. Sehingga, gunakan concealer dengan warna satu tingkat lebih terang dari warna kulit asli Anda. Hal ini bertujuan untuk membuat lingkar hitam mata terlihat lebih cerah.

3. Menggunakan eyeliner dari tengah

Apabila Anda ingin memiliki bentuk mata almond yang berbentuk bulat, maka cobalah untuk menggambar dengan menggunakan eyeliner pada mata Anda mulai dari tengah sampai ke sudut luar mata. Dibagian ujungnya, Anda bisa sedikit menebalkannya. Untuk bagian tengah, tidak usah terlalu tebal untuk menimbulkan kesan natural lirik bagi Anda yang ingin menggunakan bulu mata Anda bisa menggunakannya atas dan bawah. Jangan lupa untuk menggunakan maskara untuk sentuhan terakhir.

4. Menggunakan sikat alis

Sikat alis menjadi salah satu peralatan make up yang jarang digunakan dan dianggap sepele. Namun tahukah Anda bahwa seluruh wajah Anda akan terlihat berbeda ketika Anda menyikat alis Anda. Anda bisa menggunakan bekas kuas maskara atau kuas alis lalu, sikatlah bulu alis ke arah atas. Menyikat alis tidak hanya mampu membuat mata Anda terlihat lebih lebar, namun kelopak mata juga akan terlihat lebih lebar.

5. Memperkuat warna

Ketika Anda menggunakan eyeshadow, akan lebih baik jika Anda memperkuat warnanya. Tidak peduli apakah warna eyeshadow yang digunakan merupakan warna yang netral atau warna yang terang. Untuk memperkuat warna eyeshadow, Anda bisa menggunakan kuas yang sudah dibasahi dengan menggunakan air hangat. Anda akan melihat hasilnya dengan sangat berbeda daripada ketika menggunakan eyeshadow dengan kuas kering.

6. Mengompres mata Anda dengan menggunakan air es

Kantung mata sering kali mampu membuat mata Anda terlihat sayu. Lingkar hitam ini disebabkan karena Anda terlalu banyak mengkonsumsi alkohol, kurang tidur, dan kelelahan. Apabila lingkar hitam yang ada di bawah mata Anda terlalu parah. Bahkan tidak bisa ditutupi hanya dengan menggunakan concealer, maka Anda harus menggunakan berbagai produk yang mampu mendinginkan lingkaran hitam tersebut seperti firming eye gels, masker, dan lain sebagainya.

Apabila Anda tidak memiliki produk yang mampu mendinginkan kantung mata tersebut, Anda bisa memanfaatkan es batu yang sudah dilapisi dengan kain flanel. Letakkan es batu kompres di kantung mata Anda.

Leave A Reply

Your email address will not be published.