Bentuk Rekreasi Ini Tidak Hanya Menyenangkan, Namun Banyak Nilai Tambahnya. Yuk Dicoba!

Bernas.id – Kesibukan dan beban kehidupan yang membuat jenuh dan lelah, tentu kita butuh me-recharge semangat dan memperoleh ketenangan dengan piknik atau rekreasi. Namun banyak orang yang tidak mau piknik ke taman-taman surga, lebih memilih berwisata alam, belanja atau ke tempat-tempat liburan keluarga.
Padahal taman-taman surga adalah tempat liburan yang mulia, apakah taman-taman surga itu? Yaitu majelis ilmu sebagaimana yang disebut dalam hadis berikut:
?Jika kalian melewati taman surga maka berhentilah. Mereka bertanya,?Apakah taman surga itu?? Beliau menjawab,?Halaqah dzikir atau majelis ilmu.? (HR. Tirmidzi).
Majelis ilmu yang dimaksud di sini seperti tabligh akbar, liqo', daurah atau ta'lim yang membahas ilmu agama. Bagi umat Islam, menuntut ilmu agama lebih penting daripada ilmu lainnya. Rasulullah bersabda ?Mencari ilmu adalah kewajiban bagi setiap muslim laki-laki dan perempuan. Orang yang menuntut ilmu itu akan dimohonkan ampun oleh setiap sesuatu yang ada di bumi sampai ikan-ikan yang berada di lautan?.
Dalam mencari ilmu agama harus selalu memperbaiki niat, dengan tujuan untuk mencari ridho Allah SWT, agar mampu mengamalkannya dan menghidupkan syariat. Berharap ilmu itu dapat menerangi hati, menghiasi batin dan semakin membuat kita mendekatakan diri kepada Allah SWT. Tidak semata-mata bertujuan untuk memperoleh hal-hal duniawi, misalnya menjadi pimpinan, memperoleh jabatan, harta benda, mengalahkan teman dan saingan atau ingin dihormati masyarakat.
Dikutip dari muslimah.or.id, keutamaan-keutamaan ilmu agama sangat banyak, di antaranya yaitu:
1. Menjadi sebab kebaikan di dunia dan akhirat
?Barangsiapa yang Allah inginkan kebaikan padanya maka Allah akan faqihkan ia dalam agama.? (HR. Muttafaq ?alaih)
2. Sebagai benteng diri dari syubhat dan fitnah
Dengan ilmu agama kita dapat menjaga diri dari berbagai syubhat (kerancuan pemikiran) yang menyerbu, dan dapat membantah argumen orang-orang yang ingin menghancurkan agama.
3. Menjadi salah satu jalan menuju surga
Dengan ilmu agama kita dapat beribadah dengan benar sehingga dapat mengantarkan kita kepada surga. Rasulullah bersabda, ?Barang siapa yang menempuh perjalanan untuk mencari ilmu maka akan Allah mudahkan jalannya menuju surga.? (HR. Muslim).