Berita Nasional Terpercaya

Financial Planning; Tips dan Cara Membuatnya

0

Sebuah pepatah mengatakan bahwa uang tidak bisa membeli kebahagiaan. Namun ungkapan tersebut akan terasa ganjil ketika kita menyadari bahwa uang bisa menjadi sumber kebahagiaan.

Kehidupan sehari-hari kita tidak bisa dilepaskan dari uang, mulai dari makan, pakaian, transportasi, komunikasi, apalagi membeli barang yang diinginkan. Bersedekahpun membutuhkan uang.

Untuk mewujudkan kebutuhan dan keinginan tersebut, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencari uang. Ada banyak cara untuk mendapatkan uang. Mulai dari bekerja, berbisnis, hingga berinvestasi.

Namun yang sering menjadi masalah, ada banyak orang yang sudah bekerja dan mendapat gaji bulanan, namun uangnya selalu habis, bahkan terkadang suka kurang.

Untuk mengatasi hal tersebut, Anda pelu melakukan financial planning. Pengelolaan uang sangat penting agar Anda tidak boros dan pengeluaran lebih teratur.

Dengan begitu Anda bisa mengelola uang sehingga tidak cepat kehabisan uang, bisa menabung, dan dapat berinvestasi untuk masa depan.

Lalu, apa itu financial planning dan bagaimana cara membuatnya?

 

Pengertian Financial Planning

Financial planning atau perencanaan keuangan merupakan aktivitas mengelola uang agar dapat mengalokasikan dana secara lebih terstruktur, sesuai kebutuhan, dan bisa berinvestasi.

Konsep ini bertujuan untuk mendapatkan hidup lebih baik terutama pada masalah keuangan.

Konsep financial planning memiliki beberapa unsur. Setiap unsurnya harus dilakukan agar upaya pengelolaan uang bisa berhasil. Lima unsur tersebut di antaranya.

  • Harus mempunyai target financial yang ingin dicapai,
  • Harus mempunyai estimasi atau jangka waktu untuk memenuhi tujuan tersebut,
  • Harus memiliki action plan yang konkret dan praktis untuk dilakukan,
  • Harus memiliki sumber daya yang bisa digunakan untuk menjalankan action plan.
  • Harus ada sejumlah faktor resiko yang terkait dengan pilihan sumber daya.

 

Cukup sering ditemukan ada orang yang mengaku sudah menerapkan financial planning namun masih juga gagal mengelola uang. Penyebab permasalah tersebut biasanya karena ada satu elemen yang tidak penuhi.

Misalkan tidak memiliki tujuan yang jelas. Bisa juga karena tidak memperhatikan risiko-risiko yang bisa terjadi.

Jadi jika ingin financial planning berhasil, kelima unsur tersebut haru Anda lakukan. Anda juga harus mengingat bahwa pengelolaan keungan tidak pernah stabil atau bisa berubah sewaktu-waktu. Faktornya ada banyak, mulai dari kebutuhan ekonomi keluarga yang mendadak, gaji yang tertunda, sedang mengalami musibah, dan masih banyak lagi.

 

Tips dan Cara Membuat Financial Planning

Pembuatan finacial planning tidak bisa dilakukan secara asal-asal. Lakukan langkah-langkah berikut ini agar perencanaan keuangan Anda berhasil.

 

1. Memeriksa Kondisi Keuangan

Langkah awal yang harus Anda lakukan untuk membuat financial planning adalah memeriksa kondisi keuangan Anda. Uang atau pemasukan yang Anda miliki setiap satu bulan harus Anda hitung.

Setelah itu, Anda perlu mencatat rinciannya, seperti sumber-sumber pemasukan dari mana saja.

Selain  itu, berilah kolom tambahan. Pikirkan apakah pemasukan lain masih mungkin Anda dapatkan dalam satu bulan tersebut. Misalnya dari pekerjaan sampingan atau proyek dadakan dan sebagainya.

 

2. Buatlah Catatan Pengeluaran Bulanan

Ketika pemasukan sudah dicatat secara detail, langkah selanjutnya adalah membuat catatan pengeluaran bulanan.

Pertama, tulislah pengeluaran tetap dalam satu bulan. Jangan lupa, catatlah pengeluaran penting seperti pulsa telepon, ongkos bensin, cicilan, dan sebagainya.

Catatan pengeluaran bertujuan untuk mengetahui jumlah pengeluaran Anda setiap bulannya. Selain itu, Anda juga tahu secara rinci ke mana saja larinya uang Anda.

Catatan bulanan juga bermanfaat untuk mengetahui perbandingan antara uang keluar dan masuk. Ini juga penting untuk menyimpan uang untuk masa mendatang.

 

3. Sisihkan Uang Anda untuk Menabung atau Investasi

Apabila catatan pemasukan dan pengeluaran sudah didapatkan dengan jelas maka selanjutnya adalah menyisihkan uang bulanan. Sisihan uang tersebut baiknya Anda gunakan untuk menabung atau investasi.

Jika kebingungan saat mengalokasikan dana, Anda bisa melakukan investasi. Pilih jenis investasi yang bersifat return dalam waktu yang tidak terlalu lama.

Tak lupa, Anda perlu selalu mengingat ?high risk high return? supaya tidak melakukan kesalahan saat mengambil keputusan.

 

4. Memanfaatkan Teknologi Perencanaan Keuangan

Kini sudah ada perencanaan keuangan digital. Anda bisa mengatur dan mencatat pengeluaran, pemasukan, hingga hal-hal lain melalui smarrtphone atau laprop.

Aplikasi financial planning sendiri ada banyak. Pilih salah satu yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Untuk mendapatkan aplikasi tersebut Anda bisa mengunduh di ponsel atau laptop. Aplikasi tersebut membantu perencaan keuangan lebih cepat.

 

5. Jangan Pernah Berhutang untuk Perilaku Konsumtif

Ketika mempunyai uang, godaan terberatnya adalah ingin memiliki sesuatu yang diinginkan. Namun perilaku ini kadang berlebihan hingga menyebabkan perilaku konsumtif. Lebih parahnya lagi, jika sedang tidak punya hutan atau uang tidak cukup, yang terjadi adalah berhutang.

Berhutang dan perilaku konsumtif harus Anda hindari jika ingin sukses dalam financial planning. Dengan hutan, Anda tidak akan mendapatkan untuk. Bahkan lebih banyak sisi negatifnya. Jika ingin membeli sesuatu, gunakannlah uang yang sudah Anda sisihkan untuk kebutuhan yang sudah terencana.

Apabila Anda betul-betul menginginkan sesuatu maka gunakanlah uang yang telah Anda sisihkan khusus untuk keperluan tersebut agar benar-benar tidak membebani keuangan tetap Anda.

 

6. Persiapan Dana Darurat

Selain anggaran untuk kebutuhan pokok, dana darurat juga penting dalam perencanaan keuangan Anda. Dana darurat akan dipakai untuk keperluan-keperluan yang mendadak, seperti kecelakaan, musibah, sakit, dan lain sebagainya.

Dana darurat bermanfaat membuat keuangan bulanan Anda stabil. Jadi keadaan-keadaan mendesak tidak akan merusak rencana keuanganmu. Besaran dana darurat berbeda-beda setiap orang. Tergantung kebutuhannya masing-masing.

Itu tadi pengertian dan cara membuat financial planning. Pengelolaan keuangan harus Anda mulai secepat mungkin. Memiliki uang yang banyak namun tanpa perencaan keuangan tentu akan gagal berkembang. Sedangkan uang sedikit yang memiliki pengelolaan keuangan maka akan berhasil. Siapkan finnacial planning dari sekarang dan songsong masa depan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.