Berita Nasional Terpercaya

4 Manfaat Program Kartu Prakerja Gelombang 18 di Masa PPKM Darurat

0

Sebenarnya, manfaat Kartu Prakerja lebih dari 4. Akan tetapi, 4 manfaat Kartu Prakerja gelombang 18 ini wajib disimak agar Anda paham, lulus tes, dan lolos. Sama seperti Prakerja gelombang 17 sebelumnya, jumlah penerima manfaat Prakerja tidak banyak. Sehingga penting bagi Anda memahami seluk-beluk Prakerja berikutnya.

Pada Juni (7/6/2021) Program Kartu Prakerja Gelombang 17 telah ditutup. Masyarakat memiliki antusias yang besar pada program permerintah yang satu ini.

Terhitung pada tahun 2020 saja, jumlah pendaftar Kartu Prakerja sebanyak 43 juta penduduk meski penerimanya hanya sebanyak 5,6 juta saja. Untuk mengetahui bagaiman performa dan rekapitulasi program Prakerja sebelumnya, Anda bisa mengakses berita berjudul Informasi Kartu Prakerja Gelombang 2021 Lengkap.

 

Lalu, Apa Saja Manfaat dari Program Kartu Prakerja gelombang 18?

Berkaca dari tingginya jumlah pendaftar pada Program Kartu Prakerja, pastinya gelombang 18 Prakerja di masa PPKM Darurat ini akan memiliki banyak manfaat yang bisa didapatkan. Berikut ini 4 manfaat Prakerja yang bisa Anda dapatkan jika menjadi peserta dalam program Kartu Prakerja gelombang 18:

1. Intensif Bulanan

Manfaat Kartu Prakerja yang pertama adalah intensif bulanan. Rincian intensif bulanan yang bisa anda dapatkan ketika lolos sebagai penerima Program Kartu Prakerja yaitu bantuan dana sebesar Rp 3.550.000. Jumlah ini terbilang lumayan untuk Anda yang lolos sebagai penerima Program Kartu Prakerja.

Rincian intensif bulanan yang didapatkan adalah sebesar Rp 2.550.000 dan dikirimkan sebesar Rp 600.000 setiap bulannya yang dikirimkan selama 4 kali. Tidak hanya itu, anda juga bisa mendapatkan tambahan intensif sebesar Rp 150.000 cukup dengan mengisi survei sebanyak 3 kali pengisian.

Sedangkan dana intensif sebanyak Rp 1.000.000 tidak dapat diuangkan. Dana tersebut hanya dapat digunakan untuk membeli kelas pelatihan dari lembaga pelatihan dengan syarat telah menjadi mitra Kartu Prakerja.

 

2. Mengasah dan Meningkatkan Keterampilan

Tujuan utama dari diadakannya Program Kartu Prakerja adalah mengasah kemampuan, serta menambah dan meningkatkan keterampilan untuk bekal dalam dunia kerja.

Manfaat Kartu Prakerja ini tentu sangat bermanfaat bagi anda yang terkena dampak pandemi, seperti korban PHK, fresh graduate yang sulit mencari lapangan pekerjaan, ataupun bagi wirausaha yang gulung tikar akibat pandemi.

Baca juga: Ari Dwipayana: Kartu Prakerja Harus Adaptif dalam Situasi Pandemi

Dengan adanya program bantuan sosial pemerintah ini tentu akan lebih mempersiapkan diri untuk menjemput peluang kerja atau bisnis baru. Selain itu anda juga dapat mempelajari strategi bisnis baru untuk usaha Anda yang collapse akibat dari pandemi.

Semua program pelatihan yang disediakan oleh mitra Kartu Prakerja dilakukan secara online. Tentunya hal ini dapat memudahkan anda untuk dapat belajar dimana saja dan kapan saja hanya dengan bantuan internet.

Ilustrasi praktik pelatihan prakerja bidang fotografi

Ilustrasi praktik pelatihan prakerja fotografi

 

3. Potongan Biaya Pelatihan

Salah satu hal yang akn menunjang keberhasilan bisnis anda adalah dengan banyak mengikuti pelatihan. Dengan adanya pelatihan, anda akan dibekali dengan lebih banyak ilmu dan strategi bisnis yang tentu akan dibutuhkan.

Sayangnya, yang menjadi permasalahan adalah mahalnya biaya pelatihan baik online ataupun offline. Kisaran biaya pelatihan biasanya sekitar ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Biaya ini terbilang cukup mahal, terlebih di masa pandemi seperti sekarang.

Untuk itu manfaat Kartu Prakerja ini juga dapat digunakan sebagai biaya pelatihan sebesar Rp 1.000.000 per orangnya sesuai jumlah kuota yang diberikan. Maka dari itu, biaya pelatihan ini dapat anda gunakan secara gratis karena pembiayaannya ditanggung oleh pemerintah.

Selain hal tersebut, lembaga yang menjadi mitra Kartu Prakerja juga akan memberikan diskon khusus untuk anda yang menjadi pengguna Kartu Prakerja.

Baca juga: Daftar Masalah Kartu Prakerja yang Sering Dihadapi Peserta

 

4. Penunjang Pendidikan Formal

Pendidikan formal merupakan penunjang bagi seseorang untuk melanjutkan ke jenjang pekerjaan. Namun, hal tersebut tentu tidaklah cukup untuk mengantar ke gerbang dunia pekerjaan yang sangat luas cakupannya.

Oleh karenanya, manfaat Kartu Prakerja yang lain adalah sebagai penunjang pendidikan formal yang telah anda selesaikan. Ilmu dasar yang anda dapatkan di bangku sekolah atau kuliah akan aplikasikan lebih mantap dengan pelatihan yang diadakan oleh Program Kartu Prakerja.

Setidaknya hal tersebut dapat membantu anda untuk lebih siap dari peralihan transisi masa sekolah dan dunia kerja. Hal ini juga pasti menjadi nilai plus untuk anda yang melamar pekerjaan untuk dapat lebih mudah dipertimbangkan

 

Dengan 4 manfaat Kartu Prakerja itu, maka sudah sewajarnya banyak orang menunggu pembukaan gelombang 18. Lalu kapan gelombang 18 Prakerja dibuka? Cek langsung di ulasan Jadwal Kartu Prakerja Gelombang 18 lalu segera daftarkan diri Anda di prakerja.go.id.

Leave A Reply

Your email address will not be published.