Pengurus IMA Chapter Sleman Resmi Dilantik Hari Ini
SLEMAN, BERNAS.ID – Pengurus Indonesia Marketing Association (IMA) Chapter Sleman periode 2021-2023 resmi dilantik hari ini Jumat (4/3/2022), secara daring dan luring dari Kantor Bupati Sleman.
Pelantikan dilakukan dihadapan Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo selaku Ketua Dewan Pembina IMA Chapter Sleman oleh Presiden IMA Pusat Suparno Djasmin.
“Selamat kepada bapak-bapak dan ibu-ibu pengurus IMA chapter Sleman yang sudah dilantik hari ini, semoga bisa menjalankan tugas dan kewenangan sesuai AD/ART IMA,” ujarnya secara daring.
Baca Juga : 6 Keuntungan Affiliate Marketing Bagi UMKM untuk Pertumbuhan Bisnis
Mewakili tuan rumah, Joko Paromo selaku Vice Presiden IMA Chapter Sleman pada kesempatan itu menjelaskan IMA chapter Sleman memfokuskan pada aktifitas pengembangan pemasaran sebagai bagian dari IMA.
“Melakukan berbagai kegiatan yang mencakup berbagai acara dan inisiatif intelektual yang berhubungan dengan penciptaan jenjang kerja,” kata Joko Paromo.
Baca Juga : HUT IKG ke 51 Tahun, Semangat Membangun Omah Budaya Ikatan Keluarga Gunungkidul
Selain itu, lanjut Joko Paromo hadirnya IMA di Sleman guna meningkatkan perekonomian masyarakat dalam mempromosikan UMKM, potensi alam, kearifan lokal dan pendidikan di Kabupaten Sleman.
Sementara Kustini Sri Purnomo pada pelantikan kali IMA Chapter Sleman berpesan IMA chapter Sleman bisa membantu dalam mempromosikan potensi yang dimiliki Kabupaten Sleman.
“Saya berharap akan muncul terobosan-terobosan baru dan inovasi dari IMA chapter Sleman dalam upaya membrandring dan mempromosikan potensi yang dimiliki Kabupaten Sleman,” katanya. (cdr)