BERNAS. ID- Arsenal baru saja resmi mendatangkan pemain asal Jepang, Takehiro Tomiyasu dari klub Serie A, Bologna. Kedatangan Tomiyasu sebagai rekrutan baru Arsenal diproyeksikan menggantikan peran Hector Bellerin yang baru saja dipinjamkan ke Real Betis selama semusim penuh.
Lewat situs resmi The Gunners, disebutkan bahwa Tomiyasu direkrut secara permanen dengan kontrak berdurasi panjang. Meski tak disebutkan secara rinci biaya transfernya, beberapa media Inggris menyebutkan jika The Gunners harus merogoh kocek hingga 23 juta euro termasuk bonus, untuk mendapatkan pemain dari negeri sakura itu. Di Arsenal, Tomiyasu akan mengenakan jersey dengan nomor punggung 18.
Baca juga: Ini Profil Gabriel Magalhaes, Bek Tangguh Andalan Arsenal
Lalu siapa sih sebenarnya Takehiro Tomiyasu, sampai sampai membuat tim Premier League seperti Arsenal sudi merogoh kocek yang tak sedikit demi mendapatkan tanda tangan pemain Asia ini? Simak ulasan lengkap profil dan sepak terjang seorang bek baru Arsenal berikut ini.
Daftar Isi :
- Tentang Tomiyasu
- Sempat Ditawari Berlatih di Akademi La Masia
- Meniti Karir di Avispa Fukuoka
- Tampil Penuh di Bologna
- Pemain Jepang keempat di Arsenal
Tentang Tomiyasu
Nama Lengkap: Takehiro Tomiyasu
Tempat Lahir : Fukuoka, Jepang
Tanggal Lahir : 5 November 1998
Kebangsaan : Jepang
Agama : Shinto
Klub Saat Ini: Arsenal
Nomor Punggung dan Posisi Bermain : – 18 Bek Kanan
Tinggi Badan : 188 cm
Kekuatan Kaki Dominan: Kaki Kanan
Instagram: @tomiyasu.t
Baca juga: Fakta Gabriel Martinelli, Penyerang Arsenal yang Sempat Jadi Pemain Futsal
Sempat Ditawari Berlatih di Akademi La Masia
Pemain yang lahir di Fukuoka, Jepang, pada 5 November 1998 itu bakatnya ditemukan oleh general manager Mitsuzuki Kicker, Kanji Tsuji yang semula terkesan dengan kecepatan larinya.Tsuji lalu meyakinkan orang tuanya untuk mengizinkan agar Tomiyasu kecil berkarir sebagai pesepakbola profesional.
Di usianya yang menginjak 11 tahun, ia masuk ke SD Mitsuzuki, dan kesempatan itu datang kala Tomiyasu mendapat trial di kamp latihan yang diadakan oleh Barcelona. Sejatinya Barcelona dulu sempat terpikat dengan bakat Tomiyasu.
Bahkan Blaugrana sempat menawarinya bergabung di akademi mereka, La Masia. Namun, karena kendala izin pemindahan dari negaranya ke Spanyol, akhirnya membuatnya gagal bergabung ke akademi.
Baca juga: Profil Ben White, Fakta Bek Mahal yang Didatangkan Arsenal
Meniti Karir di Avispa Fukuoka
Usai tak jadi berangkat ke Barcelona, tak menutup asa sang pemain untuk mengejar mimpinya sebagai pesepak bola. Untuk mengembangkan skill dan kompetensi, Tomiyasu akhirnya beralih haluan ke akademi lokal Avispa Fukuoka, pada 2009.
Di akademi yang berbasis di Fukuoka, posisi Tomiyasu yang biasa bermain sebagai gelandang, dirotasi menjadi bek tengah. Sekitar lima musim berada di tim junior Avispa Fukuoka, Tomiyasu masuk ke tim utama pada 2015. Di tim senior klub berjuluk Hachi itu Tomiyasu total bermain 56 kali di lintas ajang.
Penampilan impresif yang ditunjukan Tomiyasu itu membuat sang pemain kemudian direkrut oleh tim divisi utama Liga Belgia, Sint-Truiden, pada Januari 2018. Disana Tomiyasu mendapat kepercayaan tampil reguler di tim utama dengan mencatatkan 41 laga di lintas ajang.
Baca juga: Granit Xhaka, Kapten Timnas Swiss Berjuluk “Xhakboom” di Arsenal
Tampil Penuh di Bologna
Setelah melewati musim yang cukup bagus di Belgia, nyatanya tim asal liga Serie A, Bologna mengamati bakatnya. Dengan biaya 9 juta euro, Tomiyasu diboyong oleh Bologna pada 9 Juli 2019.
Tiba di Bologna, menjadikannya pemain Jepang kedua yang bergabung dengan klub berjuluk Rossoblù setelah Hidetoshi Nakata. Tak banyak penyesuaian diri, Tomiyasu langsung jadi pilihan utama mengisi lini belakang Bologna.
Setelah biasanya beroperasi sebagai bek tengah, di Bologna Tomyasu juga diberi tanggung jawab untuk mengisi bek kanan. Takehiro Tomiyasu tampil 29 kali di Serie A dengan mencetak 1 gol dan 3 assist, menutup musim perdananya di Italia.
Musim selanjutnya 2020/21, peran Tomiyasu tak tergantikan di Bologna. Tomiyasu mendapat kepercayaan untuk tampil sebanyak 31 kali di Serie A, yang mana semuanya dimulai sejak menit pertama. Tomiyasu juga berhasil menorehkan 2 gol dan 1 assist.
Penampilannya di Bologna makin meroket sebenarnya di musim 2021/22. Namun, setelah tawaran mahar mencapai 23 juta euro membuat Bologna harus rela melepasnya ke Arsenal.
Baca juga: Nicolas Pepe, Winger Mahal yang Kian Meredup di Arsenal
Pemain Jepang keempat di Arsenal
Kedatangan Tomiyasu di skuad Arsenal guna memperkuat lini belakang Arsenal yang kedodoran di tiga laga awal Premier League 2021/2022. Apalagi Arsenal memulai start Liga Inggris itu cukup buruk. Arsenal kemasukan sembilan gol membuatnya terjerembab di posisi buncit table klaseman.
Tiba di Emirates Stadium, debut Takehiro Tomiyasu l terjadi pada pekan keempat Liga Inggris menghadapi Norwich City. Eks jebolan akademi Avispa Fukuoka itu tampil gemilang dan mampu mengantarkan Meriam London menang 1-0.
Tomiyasu kembali menunjukkan permainan menawan kala The Gunners bertandang ke markas Burnley. Permainan apiknya mengawal sisi kiri gempuran penyerangan The Clarets, berhasil membawa The Gunners pulang dengan kemenangan 1-0.
Hingga kini penampilan Tomiyasu terus membaik. Bersama Ben White dan kawan- kawan, performa Arsenal perlahan mulai terangkat . Terbaru saat ini, The Gunners sudah menempati tabel ke 4 Premier League, dengan 51 poin, atau unggul satu poin atas Manchester United.
Kehadiran Tomiyasu di kubu The Gunners juga menambah rentetan pemain asal Jepang yang pernah direkrut Arsenal. Sebelumnya, beberapa nama pemain seperti Takuma Asano, Ryo Miyaichi dan Junichi Inamoto juga pernah didatangkan Arsenal. Alih alih bersinar di Arsenal, karirnya makin meredup dan semakin tidak jelas .
Mampukah Tomiyasu menjaga performanya di Premier League bersama Arsenal? Atau malah meredup dan hilang tanpa kejelasan karir seperti pemain Jepang sebelumnya. Menarik untuk dinantikan.
Baca juga: Fakta Alexandre Lacazette, Penyerang Haus Gol Milik Arsenal