Berita Nasional Terpercaya

Alasan Saudi Melarang Warganya Pergi ke 15 Negara, Termasuk Indonesia

0

ARAB SAUDI, BERNAS.ID – Arab Saudi melarang warganya bepergian 15 negara, salah satunya ke Indonesia. Alasan Arab Saudi, yaitu kasus Covid-19 yang dianggap masih tinggi di 15 negara, termasuk Indonesia.

Kabar pelarangan itu disampaikan Direktorat Jenderal Paspor (Jawazat) Arab Saudi pada akhir Sabtu lalu, (21/5/2022). Selain Indonesia, Saudi melarang warganya pergi ke Lebanon, Suriah, Turki, Iran, Afghanistan, India, Yaman, Somalia dan Ethiopia. Kemudian Republik Demokratik Kongo, Libya. Vietnam, Armenia, Belarus dan Venezuela.

Baca Juga Militer Rusia Latihan Tembak Rudal Nuklir

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Indonesia, Teuku Faizasyah mengatakan pihaknya telah menyampaikan keterangannya ke Saudi untuk meninjau kembali kebijakan tersebut. “Kondisi di Indonesia sudah jauh lebih baik, bahkan jika dibandingkan dengan beberapa negara Barat sekalipun,” katanya, Senin (23/5/2022).

Lanjut tambahnya, saat ini masih belum ada respons dari pihak Saudi, Faizasyah mengaku belum mendapat info terbaru.

Baca Juga Penembakan Dan Ledakan Bom Mewarnai Pilpres Filipina

Diketahui, kasus Covid-19 di Indonesia tampak menurun dibanding pada Februari lalu. Kasus Covid-19 di Indonesia dalam sepekan rata-rata tercatat 263 kasus.

Pemerintah juga telah melonggarkan sejumlah aturan pembatasan Covid-19. Misalnya, mencabut pemakaian masker di luar ruangan, menghapus kewajiban tes PCR bagi pendatang dan menghilangkan aturan jaga jarak di commuter line (KRL). (jat)

Leave A Reply

Your email address will not be published.