Berita Nasional Terpercaya

ArtJog Luncurkan Buku Monografi Seniman Kawakan FX Harsono

1

YOGYAKARTA, BERNAS.ID – ArtJog meluncurkan buku monografi seorang seniman kawakan tanah air, FX Harsono. Buku berjudul “FX Harsono: Sebuah Monografi” berisi perjalanan karir kesenian FX Harsono dan interaksinya yang berpartisipasi membentuk sejarah seni rupa Indonesia diluncurkan pada Jumat malam, (15/7).

Dikerjakan selama tiga tahun, buku tersebut diharapkan membuka cakrawala seni rupa tanah air.

Kurator ArtJog MMXXII Bambang Witjaksono menyebut buku monografi tersebut selaras dengan tema yang sedang diangkat tahun ini. “Sama seperti tema besar ArtJog yaitu membangun perluasan kesadaran, buku ini juga seperti itu dan akan jadi arsip yang sangat penting,” jelasnya, Jumat (15/7).

Baca juga: Young Artist Award, Dukungan ARTJOG Untuk Seniman Muda

Sosok FX Harsono, jelas Bambang, sangat penting dalam sejarah seni rupa Indonesia sehingga bukunya amat penting untuk perupa Indonesia. “Harapannya warisan pengetahuan dari FX Harsono lewat buku ini dapat diteruskan oleh perupa generasi muda,” ujarnya.

Baca juga: ARTJOG 2022 Dibuka, Tampilkan Karya Menarik Dari Kalangan Difabel Dan Anak

Sang seniman, FX Harsono menyebut buku tersebut adalah kado ulang tahunnya yang ke 70 tahun. “Saya senang karena setelah tiga tahun berjalan proyek penulisan buku ini bisa selesai,” ujarnya.

Harsono menjelaskan awalnya direncanakan di buku tersebut hanya ada 12 bab, tapi karena perluasan penulisan jadi ada 20 bab. “Saya sangat puas dengan tim buku yang sudah maksimal dalam mengerjakan proyek penulisan sebanyak 650-an halaman ini,” katanya.

Penulis utama buku tersebut, Hendro Wiyanto menyebut buku ini bisa jadi referensi sejarah FX Harsono sekaligus sejarah seni rupa Indonesia. “Jadi dua paket karena FX Harsono punya andil besar dalam sejarah seni rupa kontemporer,” jelasnya.

Hendro menjelaskan perjalanan irisan FX Harsono dengan pembentukan sejarah seni rupa ditandai pada 1975. Lewat kelompok lima pelukis di Akademi Seni Rupa Indonesia (ASRI), jelas Hendro, ada pembaharuan seni rupa yang ditawarkan FX Harsono dan teman-temannya saat mengenyam pendidikan di ASRI.

Kepekaan sosial politik FX Harsono, lanjut Hendro, juga membuat FX Harsono memiliki model berkarya yang memiliki semangat zaman yang khas. “Jadi dari FX Harsono seni rupa kontemporer ada dinamikanya dan membentuk sejarahnya, ini yang dicatat dalam buku ini,” tandasnya. (den)

1 Comment
  1. […] Baca Juga : ArtJog Luncurkan Buku Monografi Seniman Kawakan FX Harsono […]

Leave A Reply

Your email address will not be published.