SLEMAN, BERNAS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Sri Sultan Hamengku Buwono X dan KGPAA Paku Alam X sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Periode 2022-2027 di Istana Negara, Jakarta, Senin (10/10).
Baca Juga Sleman Siap Menjadi Sentra Tanaman Kopi
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo yang ikut menyaksikan pelantikan tersebut secara daring menyampaikan ucapan selamat dan berharap kepemimpinan keduanya akan membawa Provinsi Yogyakarta ke arah yang lebih baik.
“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman menyampaikan selamat kepada Gubernur dan Wakil Gubernur DIY yang telah dilantik hari ini. Semoga selalu amanah dalam mengemban tugas untuk mewujudkan kemaslahatan masyarakat,” tutur Kustini.
Baca Juga Gubernur DIY Ajak Tertib Pendataan Karya Budaya
Meskipun belum genap menjalankan tugas sebagai Bupati Sleman selama dua tahun, Kustini mengaku sudah merasakan etos kerja dan kepemimpinan yang tegas dari keduanya. Ia menilai kepemimpinan dan kebijakan Sri Sultan HB X dan KGPAA Paku Alam X selalu menomorsatukan masyarakat.
Hal itu terlihat dari berbagai kebijakan dan program keduanya yang selalu mendapatkan dukungan dan respon positif dari masyarakat. “Beliau berdua selalu mendengarkan aspirasi dari masyarakat. Insyallah Provinsi Yogyakarta akan semakin berkembang dan selalu istimewa,” tegas Kustini.
Dilanjutkan Kustini, pihaknya juga siap mendukung penuh program-program dari Gubernur dan Wakil Gubernur dalam periode ketugasannya yang baru dalam memimpin DIY.
Termasuk visi misi DIY 2022-2027 yang disampaikan Gubernur DIY Sri Sultan HB X di sidang paripurna DPRD DIY tentang “Pancamulia” atau lima kemuliaan beberapa waktu lalu. “Gagasan tentang kemuliaan martabat masyarakat manusia Jogja adalah cita-cita besar. Insyallah Pemkab Sleman selalu siap mendukung penuh dan bekerjasama dalam mewujudkan hal tersebut,” tukas Kustini. (jat)