Forkom UMKM Madurejo Siap Mendukung Kemandirian Ekonomi Masyarakat

SLEMAN, BERNAS.ID – Kebon Pring Ledok Tinjon di Kalurahan Madurejo, Prambanan, Sleman menjadi salah satu destinasi wisata minat khusus untuk fotografi. Rumpun bambu menjadi salah satu objek spot foto unik yang ditawarkan.
Sejak dirintis tahun 2018, objek wisata Kebon Pring Ledok Tinjon ini pun mampu menggerakkan perekonomian masyarakat. Sejumlah produk kuliner UMKM dijajakan ibu-ibu rumah tangga di destinasi wisata tersebut.
Baca Juga Gunungkidul Punya Potensi Besar Di Sektor Kerajinan
Untuk itu, forum komunikasi UMKM Madurejo melakukan deklarasi untuk mewujudkan destinasi wisata Kebon Pring Ledok Tinjon yang aman dan nyaman untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional sehingga terwujud situasi Kamtibmas yang kondusif.
Arif Prihantoro, Sekjen Lintas Komunitas Peduli Wisata Yogya mengatakan, Kapanewon Prambanan mempunyai banyak tempat wisata. Banyak dusun yang berpotensi sebagai destinasi wisata dengan berbagai keunikannya, misalnya suasana kental keguyuban, keasrian dusunnya, dan kebudayaannya.
“Ledok Tinjon merupakan kawasan wisata berbasis minat khusus yang dikelola oleh masyarakat sekitar. Di tempat ini menyajikan rumpun bambu sebagai objek sport foto bagi fotografer profesional,” tutur Arif, Minggu (25/12).
Ia mencontohkan ibu-ibu rumah tangga saat ini bisa menjajakan kuliner di destinasi tersebut dengan produk-produk UMKMnya. “Sedikit demi sedikit, ekonomi warga masyarakat kini mulai terangkat dengan adanya wisata tersebut,” ucap Arif.
Ismanto, Ketua Wisata Pring Ledok Tinjon menceritakan sudah banyak fotografer dari berbagai wilayah di Indonesia yang datang. Hasil karya fotonya pun muncul dalam perlombaan internasional.
“Rumpun bambunya saat pagi hari, ada sinar matahari yang masuk dicelah-celah dedaunan menambah situasi pedesaan sangat kental,” jelasnya.
Ia menyebut seiring berjalannya waktu, masyarakat sekitar mulai sadar wisata. Bahkan saat ini generasi muda mulai membaur dalam wisata berbasis minat khusus fotografi ini.
“Forkom UMKM Madurejo siap mendukung pertumbuhan ekonomi Nasional. Pring Ledok Tinjon siap mewujudkan destinasi wisata yang aman dan nyaman demi mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat,” kata Ismanto.
Baca Juga DKP Gunungkidul Lepas 400 Ribu Benih Ikan Ke 20 Telaga
Kasubdit 2 Dit Intelkam Polda DIY, AKBP Dwi Prasetyo sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan deklarasi untuk meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat serta pengembangan UMKM. Menurutnya, pengembangan destinasi wisata akan berimbas positif terhadap perkembangan UMKM di sekitarnya.
“Kita sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat lewat UMKM yang dapat menjadi penopang pertumbuhan ekonomi nasional,” pungkasnya. (jat)
wah mantap kak inovasi yang dilakukan