Berita Nasional Terpercaya

Waduh, Gula Ternyata Bisa Bikin Mood Jadi Hancur

0

HarianBernas.com – Efek terlalu banyak mengonsumsi gula ternyata tidak semanis rasanya bila dibandingkan dengan manfaat yang diperoleh untuk kesehatan. Mengonsumsi gula justru dapat merusak mood. Mereka yang terlampau sering mengonsumsi gula akan cenderung lebih mudah cemas dan dapat mudah mengalami depresi.

Tetapi sayangnya sangat sulit untuk menghindari gula. Si manis yang satu ini sering ada di banyak makanan yang kita sendiri anggap itu sehat. Sebagai contohnya adalah jus buah yang ternyata memiliki kandungan gula yang melebihi takaran harian yang diharuskan.

Lalu bagaimanakah gula dapat mempengaruhi mood?

Di saat kita mengonsumsi gula maka tubuh harus menangkalnya dengan melepaskan insulin yang membuat penurunan glukosa darah dengan cara yang cepat. Untuk bisa mengimbanginya, tubuh akan melepaskan adrenalin dan kondisi inilah yang membuat tubuh berada dalam tahapan fight or flight yang akhirnya dapat menimbulkan kecemasan.

Selain itu gula pun bisa membuat adanya peradangan di dalam tubuh. Kalau itu menandakan jika tubuh akan mengeluarkan zat inflamasi yang dikenal dengan nama sitokin dan berhubungan dengan depresi.

Efek berbahaya yang lain adalah membuat candu. Gula memang dapat membuat seseorang mengalami adiktif. Bahkan beberapa ahli mengklaim jika sifat aditif gula sama halnya dengan kokain. Walaupun begitu, gula tidak termasuk racun yang harus 100% untuk tidak dikonsumsi.

Diambil dari Men?s Health, konsumsi gula harus di bawah 10% dari keseluruhan jumlah kalori harian. Untuk pria membutuhkan 2.000 hingga 3.000 kalori. Sedangkan untuk perempuan  membutuhkan lebih sedikit kalori.

Leave A Reply

Your email address will not be published.