Berita Nasional Terpercaya

Berniat Beli Motor Kredit, Ini Tips Pilih Leasing Motor!

0

Bernas.id – Sepeda motor memang begitu penting sebagai moda transportasi, khususnya di masyarakat Indonesia. Selain untuk memenuhi kebutuhan aktifitas sehari-hari, kendaraan roda dua juga digunakan untuk jalan-jalan.

Maka tak heran juga kebutuhan akan memiliki sebuah sepeda motor kian meningkat tiap tahunnya. Semakin berjalannya waktu, para konsumen pun semakin dimudahkan apabila tidak mempunyai budget untuk membeli secara kontan sepeda motor yang diinginkan. Misalnya melalui sistem kredit, yang kini menjadi opsi jika belum mempunyai budget cukup untuk membeli sebuah sepeda motor.

Nah ngomong-ngomong terkait membeli kendaraan khususnya sepeda motor melalui mekanisme kredit atau cicilan dengan memanfaatkan lembaga pembiayaan (multifinance), kini menjadi pilihan banyak orang.

Di pasar, saat ini banyak layanan pembiayaan, baik itu yang bersifat konvensional (berbasis bunga) ataupun pembiayaan syariah.

Kamu yang berniat membeli motor dengan mekanisme seperti diatas, supaya tidak tertipu dan tidak dirugikan, ada baiknya pintar-pintarlah dalam memilih fasilitas leasing yang disediakan perusahaan multifinance. Ini dia beberapa tips untuk mencari perusahaan pembiayaan terbaik seperti disampaikan oleh Kepala Branch 1 FIFGROUP, Asep Mulyana.

1. Tips pertama, Asep menyampaikan bahwa harus kenali terlebih dahulu perusahaan leasing-nya. Profil perusahaannya seperti apa. Apabila dimungkinkan, lebih baik lagi jika kamu mencari tahu owner atau pemilik perusahaan tersebut.

“Jangan hanya karena tergiur tawaran cicilan dengan bunga rendah, Anda sembarangan mengambil leasing. Jangan,jangan saat pelunasan, kantor pindah perusahaan leasing-nya pindah, dan Anda kesulitan mengambil BPKB (Bukti Kepemilikan Kendaraan Bermotor) yang jadi jaminan cicilan Anda,” Asep mengilustrasikan.

Apabila kamu bingung bagaimana cara untuk mengenali perusahaan leasing-nya. Menurut Asep kamu dapat mengenali profil perusahaan multifinance yang bonafid, dengan seperti cara melakukan browsing di intenet. Cari tahu semua yang ada di situ, kumpulkan dalam-dalam semua informasi yang tertera didalamnya dan tentunya kamu harus pahami.

 “Tidak sedikit perusahaan leasing yang hanya mengejar keuntungan, mengenakan bunga tingggi, fasilitas dan layanan tidak optimal, dan bayar angsurannya susah,” jelas Asep.

“Perusahaan leasing yang bagus memiliki banyak channel untuk memfasiltasi pembayaran angsuran nasabah. Misalnya, lewat kantor pos, minimarket, ATM, selain lewat kantor cabang,” jelasnya.

2. Tips kedua adalah, terkait aspek keamanannya itu bagaimana. Faktanya ada beberapa perusahaan leasing yang aspek permodalannya kecil. Hal tersebut tentu beresiko BPKB nasabah digadaikan oleh pihak leasing atau dijaminkan lagi oleh pengelola leasing ke pihak ketiga. Parah kan !

Sehingga, ketika nasabah akan mau melakukan pelunasan harus menunggu lama guna membawa pulang BPKB-nya.

Maka sebelumnya harus pastikan terlebih dahulu, ada jaminan asuransi atau tidak selama periode angsuran. Faktanya masyrakat awam memang kurang memahami terakit fungsi asuransi kendaraan selama masih periode cicilan. Justru hal ini begitu penting untuk dicermati.

“Pastikan juga ada jaminan asuransi atau tidak selama periode angsuran. Masyarakat awam memang kurang memahami fungsi asuransi kendaraan selama masih periode cicilan. Padahal asuransi membantu menutup risiko jika motor hilang. Ini sangat membantu nasbaah saat motor hilang. Dia tak terkena lagi kewajiban membayar sisa angsuran karena sudah ditutup oleh asuransi,” jelasnya.

Nah, itulah beberap tips apabila kamu berniat membeli sepeda motor lewat mekanisme cicilan melalui leasing. Yang terpenting selalu cermati dahulu seperti tips-tips yang tadi diberikan supaya kamu tidak dirugikan atau malah ditipu oleh pihak-pihak yang hanya ingin mencari keutuntungan buat dirinya sendiri.

Semoga bermanfaat !

Leave A Reply

Your email address will not be published.