Berita Nasional Terpercaya

3 Langkah Wajib Mengatur Keuangan Usahamu Supaya Bisnismu Sehat

0

Bernas.id – Mengatur sistem keuangan memang menjadi salah satu syarat agar usaha yang kamu jalani dapat terus berkembang dan semakin maju. Mengatur keuangan dalam bisnis sangatlah penting untuk mengetahui keuntungan dan kerugian dari sebuah usaha. Manajemen keuangan bukan cuma sekedar bagaimana memanajemen uang kas tersebut, tapi menjadi cara dalam mengelola kekayaan untuk menghasikan keuntungan dan memanfaatkan sumber modal guna membiayai usaha. Meskipun terbilang sederhana, pengusaha kecil dan juga menengah perlu menerapkan beberapa prinsip dalam manajemen keuangan.

Baca juga: Inilah 7 Daftar Aplikasi Investasi Resmi Versi OJK

Kenapa penting karena berhasil membuka sebuah usaha pun tampaknya tak selalu menjamin seseorang menjadi pengusaha kaya raya. Terkadang para pengusaha  pun meremehkan pengeluaran kecil yang mereka keluarkan tanpa pikir panjang. Alhasil, bila tidak pandai mengatur keuangan usaha, usaha yang kelihatannya berjalan lancar, ternyata keuntungan yang terkumpul tidak seberapa. Apa kamu juga sering mengalami kondisi seperti ini?

Apabila tak pandai dalam mengatur keuangan usaha, bisa-bisa keuntungan yang kamu peroleh tiap bulan cuma lewat begitu saja tanpa sisa. Kalau begitu kondisinya, kapan bisa jadi pengusaha sukses?

Seperti dikutip dari Cermati, supaya pendapatan besar usahamu tak habis begitu saja, kamu bisa mencoba 3 langkah dalam mengatur keuangan usaha kamu supaya impianmu menjadi pengusaha yang sukses bisa terwujud.

1. Jangan Remehkan Pembelanjaan dalam Jumlah Kecil, Sebab Sedikit Demi Sedikit Lama-lama Jadi Bukit

Kita jarang menyadari, seringkali para pelaku usaha mengeluarkan uang keuntungan usaha demi belanja hal-hal kecil, yang cenderung menjadikan mereka sebagai pribadi yang boros. Hal itulah yang perlu dihindari.

Alangkah baiknya bila kita sependapat dengan apa yang dikatakan oleh Susan Lynn Orman atau yang lebih dikenal dengan Suze Orman, seorang penasihat keuangan asal Amerika yang juga terkenal sebagai host sebuah televisi. Beliau mengatakan, “Sebaiknya kita teliti terhadap apapun yang bisa kita hemat atas biaya apapun dan sekecil apapun. Jika terkumpul, itu bukanlah jumlah yang sedikit”.

Baca juga: Inilah Jam Buka Bursa Saham di Indonesia 2021

2. Pastikan Selalu Memiliki Catatan Belanja Sebab Orang Kaya Selalu Tahu dari Mana Uang Itu Datang dan ke Mana Uang Itu Pergi

Pasti seringkan mendengar istilah put things in black and white. Itu merupakan pembelajaran yang berharga bila dihubungkan dengan hal mengatur keuangan usaha. Terkait keuangan, kita harus mengerti tentang the inflows and the outflows antara pemasukan dan pengeluaran. Para pengusaha sukses selalu memiliki catatan dari mana uang mereka datang dan akan ke mana uang mereka pergi.

“Sebuah rencana keuangan akan memberitahu Anda ke mana uang itu harus pergi, bukannya kemudian menanyakan ke mana uang saya setelah uang itu hilang” – John C Maxwell.

Baca juga: Mengenal IHSG, Cara Membaca, Jenis, Manfaat, dan Istilah Terkait

3. Selalu Ingat Rumus Para Miliarder, Jangan Menabung dari Sisa yang Kamu Habiskan untuk Belanja

Selama ini kebanyakan orang selalu berpikir untuk menyisihkan tabungan setelah mencukupi seluruh kebutuhan belanja setiap bulan. Namun, para miliarder atau pengusaha kaya justru berpikir yang sebaliknya. Mereka berikan dahulu sebagian pendapatannya kepada orang yang membutuhkan, lalu sebagian lagi untuk kebutuhan investasi atau menabung dan sisanya untuk dihabiskan.

Seperti kata Warren Buffet, salah seorang investor paling sukses di dunia, “Jangan menyimpan apa yang tersisa setelah memperbelanjakan, akan tetapi belanjakanlah apa yang tersisa setelah melakukan simpanan.”

Nah, sekarang sudah tahu kan di mana kesalahannya? Supaya hasil usahamu nanti tak hanya habis begitu saja tanpa sisa, ada baiknya mulai dari sekarang coba perbaiki alur keuangan usahamu itu! Semoga bermanfaat!

Baca juga: Begini 3 Cara Membeli Saham Bagi Pemula dengan Mudah

Leave A Reply

Your email address will not be published.