Berita Nasional Terpercaya

Video Klip Payung Teduh Tuai Polemik Gara-Gara Foto Wanita Jepang

0

Bernas.id ? Sosok Kaori Okado belakangan ini mengundang rasa penasaran para netizen tanah air. Hal ini tak lepas dari keterlibatan 'singkat'-nya di video klip Akad milik band folk Payung Teduh.

Foto Kaori yang berpakaian adat Jawa dipajang sebagai bagian plot penting di klip Akad. Sayangnya klip tersebut harus dihapus dari YouTube atas permintaan Kaori karena ia belum menerima permohonan izin secara formal dari manajemen Payung Teduh terkait penggunaan fotonya yang digambarkan sebagai istri tokoh utama dalam klip tersebut. 

“Kebetulan dia kerabat dari salah satu tim produksi kita. Saat klip ini jadi viral sampe 12 juta views, dia menyatakan keberatannya dan meminta klipnya di-take down,”  kata Bayu mewakili management Payung Teduh.

Ada alasan tertentu di balik pernyataan keberatan Kaori, yang menurut Bayu selain karena selain terkait izin formal, hal ini ada kaitannya dengan unsur budaya yang ia percaya.

?Dia kan berkewarganegaraan Jepang, dia merasa keberatan karena menurutnya kematian itu adalah hal yang sakral,? ujarnya. Di klip Akad Kaori dikisahkan adalah istri pengemudi taksi yang sudah meninggal.

Manajemen Payung Teduh pun telah meminta maaf kepada Kaori. Di samping itu, manajemen juga mengedit ulang video klip Akad dan merivisi bagian yang dirasa bermasalah. Sekitar sepekan sesudah dirilis ulang, klip tersebut sudah menyentuh lebih dari 6 juta penonton.

Simak saja video klip tersebut di bawah ini: 

Leave A Reply

Your email address will not be published.