Berita Nasional Terpercaya

Selasar Ambrol, Namun Dipastikan Struktur Utama Gedung BEI Masih Kuat

0

JAKARTA, Bernas.id – Kendati selasar lantai I tower II gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) ambrol hari Senin (15/1/2018) kemarin, namun dipastikan bahwa struktur utama gedung BEI tersebut masih kuat dan kokoh.

Seperti diketahui, bahwa gedung BEI yang ambrol tersebut merupakan bagian dari struktur pendukung gedung, sehingga tidak menimbulkan kerusakan pada struktur gedung utama BEI.

Baca juga: Inilah 7 Daftar Aplikasi Investasi Resmi Versi OJK

Samsul Hidayat, selaku Direktur Penilaian Perusahaaan BEI menaparkan, pihaknya telah mendapatkan konfirmasi kondisi gedung dari pihak pengelola. Untuk itu, agenda bursa yaitu pencatatan saham perdana PT LCK Global Kedaton tetap berlangsung.

“Kemarin sore kami sudah mendapatkan konfirmasi dari pihak gedung bahwa secara main structure gedung ini tidak ada persoalan. Kejadian kemarin terjadi di second structure-nya, di structure yang secondary,” jelas Samsul di Gedung BEI, Selasa (16/1/2018).

Seperti diketahui, selasar lantai I tower II gedung BEI ambrol. Akibat peristiwa tersebut sekitar 73 orang yang berada di dalam gedung mengalami luka-luka.

Baca juga: Inilah Jam Buka Bursa Saham di Indonesia 2021

Leave A Reply

Your email address will not be published.