Berita Nasional Terpercaya

Keterangan Polisi dan RSUP Sardjito Terkait Kecelakaan Tunggal Paku Alam X

0

Bernas.id- Minggu malam (04/11/2018), Wakil Gubernur DIY, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Sri Paduka Paku Alam X alami kecelakaan lalu lintas tunggal ketika mengendarai sepeda motor di sekitar Terminal Giwangan, Kecamatan Umbulharjo, Yogyakarta.

Kini, Paku Alam X harus menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Pusat (RS) Sardjito. Hal ini disampaikan oleh Banu Hermawan, Kepala Bagian Hukum dan Humas RSUP Dr Sardjito. “Bahwa benar Paduka PA masuk RS Sardjito tadi malam sekitar jam 12 melalui UGD,” katanya Senin sore, 5 November 2018 melalui aplikasi WhatsApp.

Banu menceritakan bahwa sebelum ke RS Sardjito beliau masuk ke RS Harjolukito terlebih dahulu. “Tadi pagi sekitar jam delapan, Sri Sultan sudah membesuk beliau. Saat ini Paduka Pakualam di rawat di ruang Swetroom dan memerlukan istirahat, sehingga mohon maaf tidak dapat ditemui,” jelasnya.

“Kondisi beliau saat ini sadar dan stabil, sehingga perlu istirahat dan observasi. Sementara demikian informasi kami sampaikan untuk menanggapi pertanyaan teman teman media. Mohon doanya agar beliau segera diberikan kesehatan,” pungkasnya.

Terkait peristiwa kecelakaan yang dialami wakil gubernur DIY, juga dibenarkan oleh pihak Polda DIY. Kabid Humas Polda DIY, AKBP Yulianto memberikan keterangannya. “Betul beliau mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal saat mengendarai sepeda motor. Kejadian hari Minggu tanggal 4 November 2018 sekira jam sembilan malam,” katanya kepada awak media, Senin malam (4/11).

Untuk lokasi, AKBP Yulianto menjelaskan bahwa kejadian kecelakaan tunggal terjadi di Ringroad Selatan, depan kantor pengujian dishub provinsi diy). “Saat ini kondisi beliau masih istirahat di rumah sakit Sardjito,” tukasnya. (jat)

Leave A Reply

Your email address will not be published.