Berita Nasional Terpercaya

Karya Grafis Nasionalis dari Tahun 40-an Siap Hadir di Pekan Seni Grafis Jogja 2019

0

YOGYA, BERNAS.ID – Pameran Pekan Seni Grafis Jogja 2019 siap digelar pada 14-27 September 2019 di Gedung eks KONI kompleks Museum Sonobudoyo Yogyakarta. Keunikan pameran yang digelar kali kedua ini adalah memamerkan karya seni grafis bertema nasionalisme RI dari era 40-an.

Kabid Pelestarian Pengembangan Adat, Tradisi, Lembaga Budaya dan Seni, Dinas Kebudayaan DIY Eni Lestari Rahayu menuturkan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya dari pihaknya bersama Studio Grafis Minggiran sebagai penggagas, untuk memberi dukungan terhadap salah satu cabang kesenian tersebut.

“Ini adalah acara dua tahunan yang tujuannya adalah menumbuhkan minat pada generasi muda, khususnya seni grafis,” tutur Eni dalam press conference, Kamis (12/9/2019) sore di Museum Sonobudoyo.

Bambang “Toko” Witjaksono selalu kurator menjelaskan, tahun ini, pameran akan fokus pada proses cetak tinggi, atau relief print. Yang menarik, dalam pameran ini akan dihadirkan karya grafis yang bertema nasionalisme, yang dibuat guna mempropagandakan gerakan politik Indonesia pada era 1940-an.

“Jadi yang unik dan tidak ada di negara lain, tahun 46 pemerintah membuat karya peringatan kemerdekaan berupa nukilan kayu karya Baharuddin Marasutan dan Mochtar Apin untun menyampaikan rasa terimakasih kepada negara yang sudah mengakui kemerdekaan Indonesia,” ujar Toko.

Ia meneruskan, karya-karya pribadi yang lain dari Mochtar Apin yang berupa portofolio linoleographs akan dipamerkan dalam acara ini. Selain itu, karya baru dari seniman lain hingga tahun 2018 juga akan ditampilkan di acara ini nanti.

“Dengan demikian kita dapat melihat bagaimana perjalanan secara visual dari karakter, fungsi dan makna karya grafis dengan teknik relief print di Indonesia,” sambungnya.

Tak hanya menampilkan karya-karya grafis dalam bentuk pameran, panitia pun siap menggelar berbagai rangkaian workshop seni grafis yang boleh diikuti masyarakat umum secara gratis. Ada juga rangkaian lomba cukil dan seminar yang menyertai pameran. (den)

Leave A Reply

Your email address will not be published.