Berita Nasional Terpercaya

JAPRI Dibentuk Untuk Satukan Radio Pelayanan Hadapi Perkembangan Zaman

0

YOGYA, BERNAS.ID – Sebanyak 20 radio pelayanan Kristiani di Indonesia melakukan deklarasi pembentukan JAPRI (Jaringan Pelayanan Radio Indonesia) / Indonesian Radio Ministries Network. Deklarasi dilakukan Kamis (20/2/2020) sore di Kampus UKDW Yogyakarta.

Jimriance Efraim selaku Ketua Formatur JAPRI menjelaskan, di era disrupsi media saat ini, industri radio mengalami tantangan yang besar untuk bisa bertahan dan mengembangkan bisnis serta pelayanannya. Kemunculan new media yang berbasis digital, telah merubah landscape model bisnis dalam semua industri, termasuk radio yang mulai banyak ditinggalkan.

Meskipun demikian, survey dari Nielsen menemukan bahwa radio masih memiliki segmen pendengar potensial. Apalagi radio sangat fleksibel, bisa diintegrasikan dengan kekuatan digital. Hasil Survey Nielsen menunjukkan bahwa justru 57 persen pendengar radio adalah konsumen masa depan yang berada pada usia yang relatif muda. Kontribusi pendengar radio ini didominasi oleh Generasi Millenials 38 persen, Generasi X dengan 28 persen, dan Generasi Y 19 persen. Sementara pendengar radio pada Generasi Baby Boomers dan Silent Generation relatif lebih sedikit, masing-masing sebesar 13 persen dan 2 persen.

“Hadirnya new media bukan sebagai lawan yang harus dijauhi, tetapi justru menjadi tools untuk menggenapi konten-konten radio agar bisa terdistribusi dengan jangkauan yang lebih luas, mudah diakses anytime, anywhere, any device,” katanya.

Ia menjelaskan, visi JAPRl adalah menjadi perkumpulan lembaga media penyiaran radio yang terkemuka, mengemban mandat media yang profesional dan beretika serta mampu berkompetisi di tingkat global. Sementara misi utama JAPRl adalah mengembangkan profesionalisme penyiaran radio Indonesia melalui peningkatan kompetensi pelayanan media, manajemen dan kewirausahaan yang mencakup pengetahuan, keterampilan, dan sikap.

“Membangun jaringan radio pelayanan sebagai wahana untuk meningkatkan peran dan inovasi yang mampu memberikan kontribusi terhadap pembangunan Indonesia,” katanya.

Selain itu, pihaknya siap berkomitmen dan berperan aktif melalui program siaran yang disiarkan untuk memperkokoh Indonesia melalui keluarga. Tak lupa, JAPRI siap menggalang rasa persahabatan dan kepedulian sosial antar anggota dan pendengarnya.

“Kita harus berjejaring menyiapkan sharing konten-konten yang baik, agar bisa tetap sustain,” katanya. (den)

Leave A Reply

Your email address will not be published.