Berita Nasional Terpercaya

Tips Jitu Renovasi Rumah yang Hemat dan Memuaskan

0

BERNAS.ID – Setelah bertahun-tahun, rumah kita bisa saja terlihat sumpek dan kusam. Hal ini terjadi karena beberapa bagian melapuk, memburuk kondisinya, dan kurang perawatan. 

Seringkali kita berpikir untuk melakukan renovasi rumah, namun keterbatasan biaya dan waktu jadi penghalang utama. Banyaknya kebutuhan lain yang lebih mendesak akhirnya membuat kita mengabaikan renovasi rumah.

Merenovasi rumah memang sering kali membutuhkan biaya yang tidak sedikit, dan tidak jarang biaya yang dikeluarkan melebihi biaya anggaran yang direncanakan. Untuk itu pengatahuan tentang cara renovasi rumah murah mutlak diperlukan, supaya apa yang sudah dianggarkan bisa tercapai dengan maksimal.

Berikut cara renovasi rumah murah yang bisa menambah pengetahuan Anda.

1. Buat Skala Prioritas

Jika mengikuti kata hati atau saran dari tukang, bisa-bisa renovasi Anda baru setengah selesai namun biaya sudah habis. Di sinilah perlunya membuat skala prioritas di dalam melakukan renovasi rumah. Misalnya saja jika memang tujuan awalnya membuat satu kamar tidur untuk anak, maka lakukan sesuai rencana. 

Godaan biasanya muncul dengan adanya keinginan menambah buffet kecil, meja belajar anak, membuat wallpaper bernuansa anak, dan sebagainya. Jika Anda tidak fokus pada skala prioritas, biaya yang akan dikeluarkan jadi membengkak. Sedangkan budget yang dimiliki terbatas.

2. Gunakan Bahan Bekas Layak Pakai

Kadang kita masih punya beberapa bahan bangunan bekas hasil renovasi sebelumnya yang tidak terpakai atau bisa juga bahan tersebut masih layak pakai namun masuk dalam kategori bagian yang ikut direnovasi. 

Gunakan kembali bahan bangunan bekas yang kondisinya masih bagus tersebut, misalnya saja pintu, jendela, genteng, peralatan sanitasi dan sebagainya. Toh Anda bisa membuat bahan tersebut terlihat baru dengan mengecat ulang atau memolesnya dengan vernis atau politur sehingga tampak baru. 

Atau jika Anda masih mempunyai marmer bekas, jangan dibuang karena pecahan marmer tersebut dapat mempercantik bangunan atau interior rumah. Jadi tidak ada salahnya bukan menggunakan bahan bangunan bekas yang masih layak pakai, selain Anda lebih hemat, Anda juga dapat menggunakan kreativitas Anda.

3. Hitung Rencana Pengeluaran

Dalam membuat perhitungan biaya bisa Anda lakukan sendiri seperti panduan yang sudah diberikan. Jika belum puas juga Anda bisa berkonsultasi pada ahlinya, bisa saja teman, tukang, atau konsultasi online di beberapa media penyedia layanan konsultasi bangunan secara online. 

Jangan lupa, pembuatan Rencana Anggaran Biaya (RAB) harus berdasarkan jenis material dan komponen pekerjaan. Sebagai contoh cara menghitung besarnya komponen beton, bisa dilakukan dengan membuat perhitungan volume secara satuan isi (m3), dikalikan dengan harga satuan per m3 yang disusun berdasarkan analisa penggunaan material per m3 @Rp/m3.

4. Konsep Renovasi Minimalis

Semakin detail konsep rumah yang diinginkan, maka biaya renovasi rumah juga semakin tinggi. Kini konsep rumah minimalis lebih tren dari biasanya.

Konsep ini juga dapat meringankan pekerjaan beres-beres Anda setiap harinya. Contohnya, daripada membuat sekat di dalam rumah, sebaiknya pilih ruangan yang menyatu dengan lainnya supaya lebih mudah diatur.

5. Jangan Renovasi Rumah Saat Musim Hujan

Musim hujan akan banyak menyita waktu dan menunda pekerjaan, sementara itu Anda harus tetap membayar tukang. Usahakan memilih waktu yang cerah.

Bagi Anda yang berencana menekuni bisnis properti, kini ada inovasi terbaru yang memungkinkan Anda menjadi agen properti sukses dengan cara yang mudah dan efisien. Bernas Group melalui Viral Property menyelenggarakan program Gotong Royong Digital yang memungkinkan Anda untuk mendapatkan komisi dari properti di seluruh Indonesia tanpa harus repot terjun langsung ke lapangan. Daftarkan diri Anda melalui link berikut ini: https://bernas.info/ViralProperty. (tds)

Leave A Reply

Your email address will not be published.