Berita Nasional Terpercaya

Giliran Suara Dentuman di Wilayah Jawa Tengah, Ini Jawaban BMKG

0

BERNAS.ID – Warganet kembali geger karena mendengar suara dentuman di beberapa daerah di Jawa Tengah pada Senin, 11 Mei 2020 dini hari. Usai mendengar dentuman, warganet pun memberikan kabar di berbagai media sosial salah satunya Twitter. 

“11 april dentuman di jabodetabek 11 mei dentuman di sekitar Jawa tengah Fenomena nya semakin nyata. Boleh kita sibuk sama karir dan kehidupan, tapi jngn lupa peka dengn alam. Jngn lupa dengan sejarah, jangn lupa dengan agama masing,” tulis akun Irfan Aprianto di Twitter. 

“kalo saya pertamanya denger petir dulu,tapi dari kejauhan,dan kaya ad glugur gtu,dan disusul suara Dentuman berkali kali malahan Dan abis petir +suara glugur pasti abis itu disusul suara dentuman,bahkan bisa berkali kali dentumannyaTapi saya rasa bukan dari tanah #dentuman,” kicau @puputdheskit.

“Ya Allah… Merinding baca dan dengar berita ttg #dentuman Sudah waktunya kita mendekatkan diri pada-Nya… Banyak peringatan yang Allah berikan pada umat-Nya tahun 2020 ini… Banjir, gunung meletus, covid, dentuman..,” ungkap @notyounotnot.

Sementara itu, Kasi Data dan Observasi Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang, Yoga Sambodo menjelaskan jika Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) belum bisa menjelaskan lebih lanjut terkait fenomena suara dentuman yang sempat terdengar masyarakat. Menurutnya, tidak ada aktivitas seismik sehingga BMKG belum bisa mengonfirmasi soal suara dentuman itu. 

?Kalau dari meteorologi, kumpulan awan dari tengah malam sampai sahur cuman di sekitaran pesisir selatan awan-awan petirnya. Sementara dari geofisika tidak terpantau adanya aktivitas seismik, jadi jawaban sementara belum bisa mengkonfirmasi suara dentuman yang sebenarnya,? jelas Yoga Sambodo dikutip Bernas.Id. (mta)

Leave A Reply

Your email address will not be published.